2. Bermain dengan Si Kecil
Olahraga tidak hanya berenang atau fitness selama berjam-jam, tapi juga bermain dengan si kecil.
Hanya dengan bermain ci luk ba, atau melakukaan jongkok-berdiri (squat) sambil menggendong bayi bisa membakar 100 kalori, sekaligus membuat si kecil tersenyum.
Ikatan Anda dan si kecil pun terjalin.
Bila bayi masih terlalu kecil, Anda bisa bermain dengan si kakak.
Bermain lempar tangkap bola atau bermain kejar-kejaran selama 10 menit bisa membakar 100 kalori.
3. Konsumsi minuman hangat
Riset menunjukkan, tiga gelas teh hijau atau teh panas dapat membakar kalori hingga 78-106 kalori, terang Lisa Davis, Ph.D, wakil kepala penelitian dan pengembangan di Medifast.
Selain itu, menenangkan diri dengan minum teh bisa menstimulasi sistem saraf simpatetis. Stimulasi ini bisa berujung pada pembakaran kalori.