Find Us On Social Media :

Bak Tamu Kehormatan, Pria yang 'Prank' Jokowi dan Puluhan Pejabat ini Malah Disambut Meriah dan Diarak oleh Tetangga

Pria ini justru disambut oleh tetangga bak tamu kehormatan setelah terkenal akibat 'prank' Jokowi dan puluhan pejabat

Dalam sebuah video, M Nuh diarak warga dengan iringan kompang bak tamu kehormatan.

Nama M Nuh dipekikkan dalam suasana kebahagiaan.

Ketua RT 20, Kampung Manggis, Sungai Asam, Kecamatan Pasar, Ibrahim Husain mengatakan, saat ini M Nuh tengah berada di kediamannya.

Baca Juga: Kartika Putri Dianggap Tak Urus Anak Tirinya Karena Wajahnya Nampak Aneh: 'Kalau Ke Salon Diajak Mbak!'

"Benar, M Nuh sudah di rumahnya sekarang. Tadi sejumlah warga saya sempat arak dia, karena sempat viral itu mungkin," kata Ibrahim, saat dihubungi via telepon seluler, pada Minggu (24/5) pukul 14.35 wib seperti dikutip dari Tribunjambi.com

Pada sejumlah foto yang beredar di sosial media, M Nuh menjadi buruan warga untuk diminta berfoto bersama.

Warga, di momentum Hari Raya Idul Fitri, ramai-ramai berpose bersama M Nuh yang sebelumnya membuat geger lantaran aksi 'prank' lelang sepeda motor milik Presiden Joko Widodo.

Media lokal Jambi dan masyarakat yang menari jejak M Nuh di kampung itu pun dibuat terhenyak melihat fakta sesungguhnya.

M Nuh kemudian dilaporkan, berada di kantor polisi.

Kapolda Jambi, Irjen Pol Firman Santyabudi, angkat bicara terkait penangkapan pemenang lelang motor listrik Jokowi senilai Rp 2,550 miliar.