Find Us On Social Media :

10 Khasiat Jamur jadi Obat Alami Berbagai Penyakit Mematikan, Mulai dari Radang Sampai Jantung

Ilustrasi jamur

1. Meningkatkan kesehatan jantung

Jamur mengandung serat makanan larut yang dikenal sebagai beta-glukan yang telah dikaitkan dengan penurunan kolesterol LDL (buruk) dan meningkatkan kolesterol HDL (baik) serta membantu mengatur gula darah.

Tingginya kadar kolesterol jahat menyebabkan aterosklerosis yang berarti peningkatan penumpukan plak di arteri yang dapat menyebabkan serangan jantung dan stroke.

Selain itu, kalium dan vitamin C dalam jamur berkontribusi terhadap kesehatan jantung, sehingga menurunkan risiko tekanan darah tinggi dan penyakit kardiovaskular.

Baca Juga: Obat Turunkan Kolesterol Alami, Cukup Rutin Konsumsi Kacang Merah Tubuh Sehat Penyakit Tamat

2. Meningkatkan kesehatan tulang

Jamur mengandung kalsium, vitamin D, tembaga, dan fosfor yang sangat penting untuk mempertahankan tulang yang kuat.

Setiap mineral berperan penting dalam kesehatan tulang, meningkatkan kepadatan tulang dan menjaga tulang agar tidak rapuh.

Ketika jamur ditanam di luar ruangan, konsentrasi vitamin D meningkat.

Mengkonsumsi jamur secara teratur dapat mengurangi kemungkinan osteoporosis, nyeri sendi, dan gangguan lain yang berkaitan dengan kesehatan tulang.

3. Mencegah diabetes

Jamur adalah sumber beta-glukan, serat makanan larut yang membantu menjaga kadar gula darah.

Menurut para peneliti dari Pennsylvania State University, mengonsumsi jamur dapat memengaruhi glukosa dan mengatur kadar gula darah.

Hal tersebut akan mengurangi risiko diabetes dan menjadikannya makanan super bagi penderita diabetes.