Gridfame.id - Bagi anda penggemar sinetron 2000an pasti sudah sangat familiar dengan nama Mega Utami.
Mantan artis cilik ini diketahui memang sudah eksis sedari kecil.
Wajah lucunya juga kerap hadir di layar kaca.
Namanya semakin terangkat lewat perannya sebagai Jejen dalam film 'Joshua Oh Joshua' dan beradu akting dengan Joshua Suherman.
Tak hanya berakting, Mega juga terkenal sebagai penyanyi cilik.
Wajahnya kini sudah lama tak menghiasi layar kaca lagi.
Namun beberapa waktu lalu, namanya dibahas disebuah akun gosip Instagram.
Hal itu disebabkan oleh postingan Instagram Story-nya tentang keluhan layanan customer service (CS).
Kira-kira kenapa ya?
Keluhan Mega Utami kepada Customer Service
Dari postingannya, Mega menyebut dapat perlakuan tak menyenangkan dari CS sebuah taman hiburan di Bandung.
Tak hanya itu saja, Mega juga memberikan imbauan agar perusahaan hati-hati terhadap karyawan tersebut.
"Dan hati2 juga kalau orang ini dipecat dan cari pekerjaan lain," tulisnya.
"Hati2 nanti perusahaannya rusak kalau customer service nya kayak dia."
Namun, Mega Utami enggan menjelaskan masalah apa yang dialaminya dengan customer service itu.
"Buat yang nanya masalahnya apa, maaf banget ngga bisa ngasih tau, karena cukup pribadi dan sensitif."
"Yang jelas hati-hati banget kalau mau ke sini, supervisornya juga tidak membantu dan malah menutup2i masalah. Dan tidak mengizinkan kami bertemu dengan managernya." tulisnya.
Mega Utami awalnya menyebut jika ia akan membawa ke jalur hukum jika masalah ini tidak segera diatasi.
Tapi, akhirnya masalahnya dan karyawan itu telah selesai dalam waktu singkat.
Beberapa saat setelah mengunggah keluhannya, Mega mengaku masalahnya telah diatasi.
Akun Instagram @taante_rempoong_officiall mengunggah sisi lain dari curhatan Mega Utami, Rabu (15/8/2018).
Akun tersebut memposting postingan-postingan yang berisi dukungan untuk si karyawan.
"Untuk R AGUNG F YOU'RE THE BEST kami semua bangga!!" bunyi tulisan di postingan itu.
Kamu telah menjalankan tugas dengan baik dan benar."
"AGUNG harus percaya Allah SWT maha tahu siapa yang salah, dan yang benar."
"KAMI SEMUA MENDUKUNGMU!"
Akun @taante_rempoong_officiall juga mengunggah cuplikan percakapan di WhatsApp.
Tampaknya, percakapan tersebut menggunakan Bahasa Sunda.
"Intinya ma si mega utami gordat sekeluarga merada pengen vip n di spesialin," bunyi chat tersebut.
"Si gate ny cm ga ngebolehin si mega utami msk karna ga bawa tiket, tiketnya di bawa suaminya si mega."
"Tp aambekannya ampe gbrak meja gt lah lebay."
Ada juga postingan DM yang berisi arti percakapan dalam Bahasa Sunda tersebut.
"Intinya sih emang anaknya tuh goreng adat (sifatnya jelek)," bunyi tulisan di DM itu.
"Merasa artis pengen vip jadi pengen dispesialin."
"Nah si mas2 pegawainya ga ngebolehin dia masuk karna dia ga bawa tiket.. tiketnya di suaminya."
"Cuma masalah itu aja sebenernya. Jadi sebenarnya si mas2nya itu udah sesuai sop."
Setelah masalah itu, Mega diketahui menonaktifkan akun Instagram miliknya.
Cara Mega Utami Cari Sesuap Nasi
Lama tak terlihat di TV, kini Mega Utami sudah berkeluarga.
Ia mencari sesuap nasi dari profesinya sebagai dokter.
Mega juga adalah alumni Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia angkatan 2008.
Saat ini Mega Utami terdaftar sebagai mahasiswa pascasarjana Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia jurusan ilmu kesehatan masyarakat.
Mega menikah dengan suaminya, Dwi Rachmatullah pada bulan Februari 2015 setelah berpacaran selama tiga tahun.
Suaminya merupakan seorang tentara.
Mega dan suaminya sendiri memiliki kisah cinta yang tak mudah.
Berprofesi sebagai tentara, membuat Mega kerap ditinggal untuk menjalankan tugas negara.
Artikel telah ditayangkan di sajiansedap dengan judul, Dulu Terkenal Bukan Main, Nasib Mantan Artis CilikIni Sekarang Diluar Dugaan, Cara Aga