Sakit pinggang akibat gangguan ginjal
Healthline menjelaskan ciri-ciri sakit pinggang gejala gangguan ginjal dapat dikenali dari lokasi nyeri, jenis nyeri maupun tingkat keparahan nyeri.
Sakit pinggang karena gangguan ginjal biasanya terasa pada salah satu atau kedua sisi pinggang dekat panggul.
Perisisnya berada di kanan atau kiri tulang belakang, di antara bagian bawah tulang rusuk dan pinggul.
Seseorang yang mengalami sakit pinggang akibat gangguan ginjal biasanya tidak bertambah parah jika penderita tidak bergerak.
Tingkat keparahan nyeri pada seseorang gangguan ginjal bisa terasa ringan sampai parah tergantung kondisi penyakit.
Nyeri ini tak jarang juga akan berkembang ke bawah panggul, selangkangan ataupun daerah perut.