GridFame.id- Saat ini pencegahan penularan Covid-19 rasanya sedikit agak terbantu dengan hadirnya aplikasi PeduliLindungi.
Aplikasi PeduluiLindungi pada masa pandemi digunakan pemeintah untuk melakukan skrining terhadap siapapun yang berunjung di tempat publik atau pengguna moda trasnportasi umum.
Dalam aplikasi PeduliLindungi ada status warna yang menunjukkan kondisi seseorang terhadap infeksi virus Covid-19.
Seperti halnya pada ketika ada seseorang yang terinfeksi Covid-19, maka secara otomatis status PeduliLindungi akan berubah warna jadi hitam.
Di mana status warna ‘hitam’ menunjukkan bahwa mereka tidak memiliki izin untuk masuk ke fasilitas publik untuk sementara waktu.
Lantas kapan warna pada PeduliLindungi akan kembali seperti semula?
Baca Juga: Aplikasi PeduliLindungi Diperbarui, Begini Status Warna Kode Terbaru
Pasien yang terinfeksi Covid-19 status di aplikasi PeduliLindungi akan otomatis berubah warna jadi semula apabila telah negatif dari virus atau melakukan RT PCR ulang dengan hasil negatif sesuai ketentuan.
Jubir Vaksinasi Covid-19 Kemenkes Siti Nadia Tarmizi mengatakan status di PeduliLindungi akan berubah menjadi warna hijau apabila pasien positif melakukan pemeriksaan ulang RT PCR dengan hasil negatif pada hari kelia atau keenam setelah dinyatakan positif.
Sementara itu, bagi pasien yang melakukan isolasi mandiri selama 10 hari, status di PeduliLindungi akan otomatis berubah pada hari ke-11 tanpa melakukan RT-PCR.
“(Status di PeduliLindungi akan berubah warna) kalau di hari kelima, keenam negatif (dari hasil) periksa PCR. Tapi untuk isoman 10 hari, hari ke-11 jadi hijauh.” dalam keterangannya.
Dirinya menegaskan bahwa pemeriksaan RT-PCR dapat dilakukan di laboratorium yang terafiliasi dengan New All Record Kemenkes.