Thiamin atau vitamin B1 juga terkandung dalam kacang hijau, di mana fungsinya adalah untuk membantu perkembangan otak bayi.
4. Membantu menjaga kesehatan pencernaan
Mengutip Verywell Fit, berbagai nutrisi yang ada dalam kacang hijau, seperti serat, bermanfaat untuk kesehatan usus.
Serat larut dan pati resisten yang ada dalam kacang hijau meningkatkan kesehatan pencernaan.
Protein dari kacang hijau juga lebih mudah dicerna dari pada protein dalam kacang-kacangan lainnya.
Sebanyak 15,4 gram serat dalam secangkir kacang hijau yang dimasak berkontribusi signifikan terhadap asupan serat harian yang direkomendasikan untuk pria (28-34 gram) dan wanita (22-28 gram).
5. Memberikan efek antioksidan
Mengutip Verywell Fit, para peneliti telah menemukan beberapa antioksidan dalam kacang hijau.
Antioksidan tersebut membantu menetralisir aktivitas radikal bebas dalam tubuh, yang dapat mengurangi risiko penyakit.
Radikal bebas telah dikaitkan dengan penyebab berbagai penyakit, seperti: Penyakit jantung, Kanker, Peradangan kronis dan penyakit lainnya.
6. Menjaga sistem imun tubuh