Find Us On Social Media :

Wajib Tahu! Cukup Tambahkan Lauk Murah Ini saat Sahur, Dijamin Tubuh Gak Bakal Lemas Seharian

Ilustrasi sahur

Anda bisa makan karbohidrat kompleks seperti nasi merah atau oat.

Anda juga bisa menambahkan lauk dengan protein tinggi saat sahur, seperti telur atau tempe.

Akan lebih bagus jika Anda juga menambahkan lemak sehat, sayur dan buah.

Memilih makan karbohidrat kompleks karena jenis makanan tersebut bisa membuat Anda kenyang lebih lama.

Hindari terlalu banyak mengonsumsi makanan asin dan gorengan saat sahur.

Selain  memilih makanan yang tepat saat sahur, ada beberapa cara yang bisa dilukan agar tidak lemas saat berpuasa.

1. Perbanyak konsumsi air

Jangan lupa penuhi cairan tubuh saat sahur dan berbuka.

Baca Juga: Berkumur Itu Makruh! Coba Cara Ini Saat Sahur Supaya Napas Segar Seharian Selama Ramadan

Pasalnya, ketika terhidrasi dengan baik, tubuh tidak mudah lemas saat puasa.

Selain minum air, Anda bisa makan makanan yang mengandung kuah seperti sup atau makanan berkuah lainnya.

Bisa juga konsumsi buah yang banyak mengandung air seperti melon atau semangka.