Find Us On Social Media :

Coba-Coba Ganti Sarapan Nasi Dengan Telur Rebus, Wanita Ini Rasakan Perubahan Luar Biasa yang Bikin Tercengang Banget

Cuma modal ganti sarapan nasi dengan telur rebus di pagi hari bisa berikan khasiat luar biasa

Gridfame.id - Anda pasti sudah sangat familiar dengan telur.

Harga telur juga murah meriah banget di pasar.

Biasanya telur bisa dikreasikan beragam masakan.

Mulai dari ceplok, rebus sampai campuran masakan khas keluarga tercinta.

Usut punya usut, kandungan telur juga baik untuk kesehatan tubuh.

Mulai sekarang coba ganti sarapan pagi anda dengan telur rebus deh.

Anda akan takjub dengan khasiat luar biasa yang diterima tubuh.

Tidak percaya?

Mari kita simak bersama ulasan berikut ini.

Baca Juga: Tak Sengaja Tambah Cuka Saat Akan Merebus Telur, Wanita Ini Kaget Melihat Hasilnya Setelah Matang, Gak Nyangka Banget

Manfaat Sarapan dengan 2 Butir Telur

Kabar gembira bagi Anda penggemar telur.

Sebuah penelitian terbaru mengenai manfaat makan telur akhirnya terungkap.

Menurut Keck Medicine USC, sebutir telur rebus mengandung rata-rata 77 kalori yang mengandung nutrisi sebagai seperti Vitamin A, B5, B12, D, E, K, B6, Folat, fosfor, selenium, kalsium, seng, 6 gram protein, 5 gram lemak sehat.

Menurut spesialis penyakit dalam dari Keck Medicine of USC, Kurt Hong, MD, baik putih maupun kuning telur sama-sama merupakan sumber protein yang baik.

"Telur juga mengandung lemak tak jenuh yang menyehatkan jantung dan merupakan sumber nutrisi penting yang hebat, seperti vitamin B6, B12 dan vitamin D," ungkapnya.

Kandungan ini tentu saja sayang untuk dilewatkan.

Makan telur secara konsisten, termasuk ketika sarapan, dapat membantu meningkatkan high-density lipoprotein (HDL) atau kolesterol baik.

Baca Juga: 'Salah Nyari Istri' Bak Telur di Ujung Tanduk Nathalie Holscher Kabur dari Rumah, Sule Bongkar Borok Paling Pahit Selama Menikah! Keluarga Ibu Tiri Puti Delina Turun Tangan: Berantem

Menurut Healthline, orang-orang dengan kadar HDL tinggi umumnya memiliki risiko penyakit jantung, stroke dan penyakit lainnya yang lebih rendah.

Sebuah studi mengungkapkan bahwa makan dua butir telur setiap harinya selama enam minggu bisa meningkatkan kadar HDL hingga 10 persen.

Bahkan dalam seminggu saja, Anda bisa saja mulai meraskaan efeknya.

Selain membantu menjaga kadar kolesterol baik dalam tubuh, beberapa manfaatlain makan telur juga jangan dianggap remeh.

1. Menambah asupan kolin

Kolin adalah vitamin yang larut dalam air dan sering dikelompokkan dengan vitamin B.

Ini digunakan untuk membangun membran sel dan membantu menghasilkan molekul pensinyalan di otak.

Satu telur rebus mengandung sekitar 147 miligram kolin atau 27 persen dari kebutuhan harian yang direkomendasikan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA).

Baca Juga: Gagal Jadi Menantu SBY Tapi Dinikahi Pria yang Bukan Orang Sembarangan, Kehidupan Mantan Raffi Ahmad ini Berubah Drastis

2. Mengenyangkan

Telur mengandung protein tinggi.

Itulah mengapa makanan ini bisa membantu kita merasa kenyang lebih lama.

Baik dikonsumsi dengan cara direbus maupun digoreng menjadi telur dadar, sarapan telur sudah cukup menjaga perut tetap kenyang hingga waktu makan berikutnya.

Mendapatkan asupan protein dalam jumlah yang cukup dan menjaga berat badan, meningkatkan massa otot, menurunkan tekanan darah, hingga menguatkan tulang.

3. Membantu menjaga berat badan

Karena mengandung tinggi protein dan mengenyangkan, sarapan telur dapat membuat seseorang mengonsumsi kalori lebih sedikit, setidaknya hingga waktu makan berikutnya.

Ini sangat penting bagi orang-orang yang sedang menjalankan upaya penurunan berat badan.

Sebuah studi melibatkan 30 perempuan dengan berat badan berlebih.

Baca Juga: Mulai Malam Ini, Coba Makan 1 Butir Telur Rebus Sebelum Tidur, Jangan Kaget Efeknya Bikin Badan Jadi Enak Banget, Pasti Ketagihan

Kemudian, para peneliti meminta para perempuan tersebut sarapan telur alih-alih mengonsumsi roti bagel.

Hasilnya, sarapan telur ternyata membuat mereka lebih kenyang dan otomatis membuat mereka mengasup kalori lebih sedikit selama 36 jam ke depan.

Studi lainnya menemukan bahwa mengganti roti bagel dengan sarapan telur menyebabkan penurunan berat badan yang signifikan dalam periode delapan minggu.

Hal ini tentu bisa membantu Anda yang ingin mendapatkan berat tubuh dan bentuk badan ideal.

4. Membantu menjaga pengelihatan

Tak meluylu wortel yang bisa menjaga kesehatan mata.

Seiring bertambahnya usia, Anda perlu menjaga kesehatan mata dengan lebih baik.

Baca Juga: Harus Jadi Perhatian, Mulai Sekarang STOP Simpan Telur Di Kulkas, Bukannya Awet Malah BIsa Datangkan Efek Mengerikan Ini

Kuning telur mengandung lutein dan zeaxanthin, antioksidan yang dapat membantu mengurangi risiko katarak dan degenerasi makula pada mata.

Telur juga tinggi vitamin A yang bermanfaat untuk kesehatan mata.

Jadi jika Anda bosan mengonsumsi wortel, telur bisa jadi alternatif lain untuk mendapatkan nutrisi bagi kesehatan mata Anda.

Nah itu tadi manfaat yang akan Anda rasakan jika mengonsumsi telur rebus secara rutin.

Perlu diingat juga, jika pola makanan yang seimbang juga harus Anda jaga.

Baca Juga: Para Istri Harus Tahu! Cukup Beli Terong di Pasar Lalu Olah Seperti Ini, Jangan Kaget Rematik Auto Minggat Secara Alami

Artikel telah ditayangkan di sajiansedap dengan judul, Mulanya Cuma Ganti Nasi dengan 2 Butir Telur Rebus Tiap Sarapan, Ternyata Setelah Seminggu Efeknya Diluar Dugaan, Kolesterol Tinggi Ambruk!