Find Us On Social Media :

Miliki Nilai Fantastis Berikut Gaji Karyawan Freeport di Semua Level Pekerjaan

Rincian gaji karyawan PT Freeport Indonesia

 

GridFame.id – Simak gaji PT Freeport Indonesia (PTFI) yang disebut miliki nilai fantastis.

PT Freeport Indonesia adalah salah satu perusahaan tambang emas besar dan menguntungkan.

PT Freeport Indonesia bergerak di bidang eksplorasi, pertambangan, pemrosesan dan pemasaran konsentrat tembaga, emas dan perak daerah dataran tinggi Tembagapura, Mimika, Papua Tengah.

Tidak heran banyak yang memutuskan ingin berkarir di PT Freeport Indonesia (PTFI).

Salah satu daya tariknya yang tidak dipungkiri yakni Freeport memberikan gaji yang fantastis untuk karyawannya.

Meski harus bekerja jauh hingga Papua, namun banyak orang yang tetap ingin bekerja di sana.

Wajar saja, selain mendapat gaji dan tunjangan hidup, karyawan Freeport dinilai lebih terjamin daripada pekerja swasta lainnya.

Lantas berapa gaji karyawan Freeport Indonesia?

Untuk para fresh graduate yang mengikuti Development Program akan langsung terima gaji Rp8 jutaan.

Ini belum termasuk perhitungan sejumlah tunjangan yang besarnya bisa lebih dari gaji pokok yang diterima.

Selain tunjangan, setelah berapa lama Freeport juga akan menyediakan sejumlah fasilitas dan benefit yang cukup lengkap bagi karyawannya.

Baca Juga: Bikin Geleng Kepala! Segini Gaji PNS DKI Jakarta yang Bisa Untuk Nyicil Rumah

Karyawan yang memutuskan bekerja di Freeport akan mendapat sejumlah fasilitas seperti perumahan, tempat ibadah, tempat olahragam rumah sakit, shopping center ataupun transportasi baik dengan bus, chopper hingga pesawat.

Rincian gaji karyawan Freeport Indonesia

Internship: Rp1 juta - Rp2 juta per bulan

Geotechnical Engineer: Rp15 juta - Rp46 juta per bulan

Engineer: Rp 19juta - Rp24 juta per bulan

Superintendent: Hingga Rp63 juta per bulan

Instructor, Safety Contractor: Rp14 juta - Rp15 juta per bulan

QA Engineer: Rp16 juta - Rp18 juta per bulan

Community Relations: Rp21 juta - Rp22 juta per bulan

Training and Development Manager: Rp54 juta - Rp58 juta per bulan

Mechanic: Rp31 juta - Rp34 juta per bulan

Baca Juga: Anies Baswedan Iming-imingi Gaji Fantastis PNS di DKI Jakarta, Ternyata Segini Besarannya!

Heavy Duty Equipment Mechanic: Rp20 juta - Rp21 juta per bulan

Mechanical Maintenance Engineer: Rp14 juta - Rp15 juta per bulan

Security Officer Contractor: Rp3 juta per bulan

Senior Supply Chain Analyst: Rp32 juta - Rp35 juta per bulan

Programmer: Rp17 juta - Rp18 juta per bulan

Fresh Graduate Engineer Internship: Rp6 juta per bulan

Staff Accountant: Rp10 juta per bulan

Metallurgical Engineer: Rp13 juta - Rp15 juta per bulan

 Instructor: Rp20 juta - Rp22 juta per bulan

Senior Officer: Rp20 juta - Rp22 juta per bulan

Chief Engineer: Rp32 juta - Rp35 juta per bulan.

 Baca Juga: Berikut Ini Daftar Gaji Janda Duda PNS Terbaru 2022 Cek Rincian Besarnya