GridFame.id -
Anda ingin merubah pulsa menjadi uang tunai?
Mudah banget loh caranya!
Ya, tak banyak yang tahu jika pulsa bisa diambil menjadi uang tunai.
Memang tak banyak yang tahu soal hal ini.
Beberapa mengatakan kalau pulsa ini ya hanya digunakan untuk provider yang mereka pakai.
Padahal pulsa sebetulnya juga bisa ditarik menjadi uang tunai.
Lalu bagaimana ya caranya?
Yuk simak!
Baca Juga: Begini Cara Mudah Daftar Mitra Shopee Untuk Jual Token Listrik dan Pulsa
Cara Mengubah Pulsa jadi Uang dengan Aplikasi Via Pulsa
- Download dan Install Aplikasi Via Pulsa melalui Play Store
- Lalu buka aplikasi tersebut.
- Tentukan provider pulsa yang akan kalian transfer di halaman utama.
- Kalian bisa transfer pulsa dari Telkomsel, XL, Axis, Indosat, dan 3.
- Ada kemungkinan "Penuh" ketika kalian memilihnya.
Hal tersebut kemungkinan karena operator sedang melayani customer lain.
Bisa dilanjutkan ke esokan harinya jika sudah tidak penuh.
- Jika berhasil memilih provider, kalian bisa lanjut untuk memasukkan nominal.
Rate perubahan saldo dana pun akan muncul.
- Masukkan nomor HP yang pulsanya akan kalian transfer ke Dana, klik "Lanjut".
- Setelah itu, masukkan rekening tujuan, misal Bank BCA, BNI, Mandiri, BRI, dan seterusnya.
- Masukkan nama akun dan nomor yang terdaftar pada Dana, klik "Lanjut".
- Konfirmasi data jika sudah benar, lalu tekan "Convert" untuk transaksi.
- Tunggu beberapa saat hingga kalian mendapat nomor transfer dari CS dengan tanda "CS sudah kasih nomor", klik "Lihat".
- Salin nomor tersebut dan buka menu dial telepon.
- Ketik kode *858# pada layar HP kalian dan pilih angka 1 untuk transfer pulsa.
- Selanjutnya, tempel nomor yang sudah disalin tadi sebagai nomor tujuan.
- Masukkan nominal transfer sesuai dengan nominal yang diinput di aplikasi, lalu konfirmasi setuju.
- Tunggu beberapa saat hingga mendapat SMSnotifikasi berhasil.
- Screenshot sms tersebut, lalu unggah sebagai bukti transfer di aplikasi via pulsa.
- Setelah proses unggah berhasil, tunggu beberapa menit hingga uang kalian terima di Dana.
- Jika sudah lebih dari 15, silakan langsung kontak CS atau tombol komplain.
- Periksa saldo untuk memastikan bahwa transaksi memang berhasil dengan bertambahnya saldo Dana kalian.
Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.grid.id dengan judul Cuan Banget, Ini Cara Mengubah Pulsa jadi Uang dengan Mudah, Bisa Langsung Tarik Tunai di ATM
Baca Juga: Cuma Modal Pulsa 500 Rupiah, Begini Cara Ganti Nomor DANA yang Tersambung ke Lazada dan BukaLapak