GridFame.id -
Bulan telah berganti ke November 2022.
Di bulan Oktober lalu, BMKG sering kali menghimbau masyarakat.
Mereka diminta untuk waspada lantaran cuaca ekstrem yang terjadi di sejumlah wilayah.
Bahkan, di kota-kota besar terkena dampak dari hujan deras yang melanda.
Dimana hujan tersebut menyebabkan banjir di sejumlah wilayah.
Di bulan November ini nampaknya tak beda jauh dengan Oktober lalu.
Berdasarkan BMKG, ada wilayah yang diperkirakan berpotensi terjadi hujan.
Wilayah tersebut yaitu Medan dan Bandung.
Dilansir Tribun-Medan.com dari laman resmi BMKG, Senin (31/10/2022), prakiraan cuaca besok 1 November 2022 di sejumlah wilayah di Indonesia kondisi cuaca dari pagi, siang, malam dan dini hari berawan dan hujan ringan.