3 Pelanggaran yang Bikin Akun TikTok Shop Dibanned
Merangkum dari video TikTok @tiktokgadgetshop, ada 3 pelanggaran yang bikin akun dibanned, tapi jarang disadari pada seller.
1. Menampilkan Bagian Tubuh Tertentu pada Video dan Live
Menampilkan bagian tubuh sensitif pada video dan live streaming bisa bikin akun auto dibanned.
Misalnya saja memakai pakaian yang terlalu terbuka.
Sebagaimana diketahui, TikTok Shop memang punya kebijakan yang cukup ketat.
2. Menampilkan Aktivitas Merokok pada Video dan Live
Banyak yang tidak tahu kalau menampilkan aktivitas merokok pada video dan live juga merupakan pelanggaran.
Jika nekat melalukannya, akun TikTok Shop Anda kemungkinan akan mendapat pelanggaran dan dibanned.
3. Menampilkan Video Lain
Saat membuat video atau live streaming, usahakan jangan menampilkan video lain.
Apalagi video tersebut merupakan video dari platform atau media sosial lain.
Sebab, TikTok Shop bakal menganggap hal tersebut sebagai pengalihan traffic.