GridFame.id - Ibu-ibu wajib tahu nih!
Soalnya memasuki Ramadhan biasanya harga bahan pokok mahal.
Oleh sebab itu penting tahu jadwal berbelanja di pasar murah lantaran harga bahan pokok yang dijual murah, sehingga bisa lebih berhemat.
Food Station menyelenggarakan program Pasar Murah yang berlaku hingga tanggal 31 Maret 2023.
Jenis bahan pokok yang dijual juga beragam dan murah yakni beras FS Long Grain Red kemasan 5 kilogram Rp 66.500, Minyakita Rp 14.000, FS Gula Kristal Putih Rp 13.500, dan FS telur ayam negeri mengikuti harga pasar.
Selain itu ada juga paket sembako I dan II yang harganya berbeda-beda.
Untuk paket sembako I dibanderol Rp 85.000 terdiri dari FS Beras Long Crain 2,5 kilogram, FS minyak goreng 1 liter, FS gula pasir putih 1 kilogram, dan FS tepung terigu 1 kilogram.
Kemudian untuk paket sembako II dibanderol Rp 11.000 terdiri dari FS Beras Long Crain Purple 4 kilogram, FS minyak goreng 1 liter, FS gula pasir putih 1 kilogram, dan FS tepung terigu 1 kilogram, dan godie bag gratis.
Berikut jadwal pasar murah di Jakarta:
Jadwal Pasar Murah di Jakarta
1. Jumat, 24 Maret 2023
- Kelurahan Pondok Kopi, Jakarta Timur
- Kelurahan Petojo Selatan, Jakarta Pusat
- Kelurahan Wijaya Kusuma, Jakarta Barat
- Kelurahan Rawasari, Jakarta Pusat
2. Senin, 27 Maret 2023
- Kelurahan Pisangan Timur, Jakarta Timur
- Kelurahan Ragunan, Jakarta Selatan
- Kelurahan Duri Kosambi, Jakarts Barat
- Kelurahan Lebak Bulus, Jakarta Selatan
Baca Juga: Ada Nama Anda? Siap-siap 5 Bansos Ini Bakal Cair di Maret 2023
3. Selasa, 28 Maret 2023
- Kelurahan Klender, Jakarta Timur
- Kelurahan Batu Ampar, Jakarta Timur
- Kelurahan Rawa Buaya, Jakarta Barat
- Kelurahan Pondok Labu, Jakarta selatan
4. Rabu, 29 Maret 2023
- Kelurahan Manjul, Jakarta Timur
- Kelurahan Kembangan Selatan, Jakarta Barat
- Kelurahan Ciganjur, Jakarta Selatan
5. Kamis, 30 Maret 2023
- Kelurahan Sunter Agung, Jakarta Utara
- Kelurahan Mapar, Jakarta Barat
6. Jumat, 31 Maret 2023
- Kelurahan Pademangan Timur, Jakarta Utara
- Kelurahan Warakas, Jakarta Utara
- Kelurahan Krukut, Jakarta Barat
- Kelurahan Lenteng Agung, Jakarta Selatan