Find Us On Social Media :

Tak Perlu Pinjol Apalagi Rentenir! Ini 5 Jurus Jitu Cara Mendapatkan Modal Usaha dengan Cepat

Ilustrasi pinjaman modal usaha

Cara Mendapatkan Modal Usaha

Dilansir dari laman resmi sahabatpegadaian.co.id, ada beberapa tips agar bisa mendapat modal usaha, antara lain:

1. Gadaikan barang

Cara pertama dalam memperoleh permodalan usaha tanpa harus meminjam uang ke rentenir adalah dengan menggadaikan barang.

Cara ini cukup efektif sebagai solusi untuk bisa mendapatkan uang tunai dalam waktu dekat, terlebih barang yang digadaikan juga bisa ditebus kembali.

Barang yang bisa digadaikan juga beragam mulai dari perhiasan, kendaraan bermotor, tanah, rumah, dan lain-lain.

Saat menggadaikan barang, Anda juga perlu hati-hati, pilih tempat penggadaian barang yang aman dengan reputasi jelas.

2. Cari investor

Opsi berikutnya, Anda bisa juga mempertimbangkan untuk mencari investor.

Tentunya, investor yang dicari adalah seorang investor yang bisa membuat bisnis Anda semakin berkembang.

Baca Juga: Bisa Ajukan Rp 50 Juta Hingga Miliaran Rupiah! Catat, Ini Daftar Pinjaman Modal Usaha Kecil yang Aman dan Terpercaya

Sosok investor yang bisa dipertimbangkan antara lain adalah investor dengan jaringan bisnis yang kuat, investor dengan pengalaman yang banyak, serta investor yang bisa membantu saat Anda mengalami permasalahan dalam menjalankan bisnis.

3. Berpartisipasi dalam program kemitraan BUMN

Badan usaha milik negara (BUMN) juga menyediakan program kemitraan yang bisa diikuti oleh para pemilik usaha kecil dan menengah.

Mereka yang berpartisipasi dalam program ini, tidak hanya bisa memperoleh tambahan pinjaman permodalan usaha, tapi juga dapat berpartisipasi dalam program pengembangan yang mereka berikan.