Find Us On Social Media :

Gak Perlu Repot Transfer-Transfer! Begini Cara Beli Tiket Bus dan Shuttle Lewat Gerai Indomaret

Cara beli tiket bus dan shuttle di gerai Indomaret (KONTAN.co)

GridFame.id - Cara beli tiket bus dan shuttle lewat gerai Indomaret.

Beli tiket bus dan shuttle kini bisa lewat gerai Indomaret.

Jadi, Anda tak perlu buka web atau repot-repot transfer.

Soalnya, banyak sekali yang kerepotan kalau harus transfer-transfer untuk pembayaran.

Apalagi kalau tidak punya aplikasi m-banking.

Ada beberapa bus dan shuttle yang bisa Anda pesan lewat Indomaret.

Mulai Sinar Jaya, Damri, GHTS, Arga Mas, dan masih banyak lagi.

Lalu, bagaimana cara belinya?

Dan apa saja yang perlu disiapkan sebelum melakukan pembelian tiket?

Berikut cara beli tiket bus dan shuttle di gerai Indomaret.

Simak langkah-langkah di bawah ini, yuk!

Baca Juga: Dapatkan Diskon Hingga 90%! Cara Beli Tiket Registrasi Gramedia Semesta Buku

Cara Beli Tiket Bus dan Shuttle di Indomaret

Untuk melakukan pembelian tiket bus dan shuttle di gerai Indomaret, Anda cukup menyiapkan uang saja.

Melansir dari Instagram resmi Indomaret, berikut cara beli tiket bus dan shuttle di gerai Indomaret.

1. Kunjungi gerai Indomaret terdekat, lalu sampaikan ke kasir jika Anda ingin membeli tiket bus atau shuttle.

2. Selanjutnya, berikan info terkait kota asal, kota tujuan, dan tanggal keberangkatan.

3. Pilih jadwak PO bus yang tersedia.

4. Pilih kursi jika masih tersedia.

5. Kalau sudah, lakukan pembayaran langsung.

Setelah melakukan pembayaran, Anda kaan mendapatkan struk yang berisi nomor tiket dan kode booking bus.

Gampang banget, kan?

Baca Juga: Siap-Siap War Jam 1 Siang! Berikut Cara Beli Tiket Golden Disc Awards 2024 Lewat Aplikasi Livin by Mandiri Lengkap dengan Harganya