Find Us On Social Media :

Begini Cara Beli Voucher Pelatihan Prakerja Tahun 2024 di Tokopedia

Cara beli voucher pelatihan prakerja

GridFame.id - Pelatihan melalui Program Kartu Prakerja yang terstruktur dan sistematis memiliki peran penting untuk mengembangkan potensi sumber daya manusia unggul dan Indonesia maju.

Melalui pelatihan, Anda bisa mempelajari pengetahuan, keahlian dan keterampilan teknis yang dibutuhkan untuk meningkatkan kompetensi kerja.

Kartu Prakerja berkolaborasi dengan Tokopedia sebagai salah satu platform digital yang memfasilitas pembelian kelas pelatihan secara online.

Cara Membeli Akses Pelatihan di Tokopedia

1. Masuk ke Tokopedia, pastikan Anda sudah verifikasi nomor handphone sebelum melakukan transaksi.

2. Ketik kata kunci Prakerja di kolom pencarian dan Anda akan masuk ke halaman Prakerja.

3. Pilih kategori pelatihan Prakerja yang Anda inginkan.

4. Setelah Anda memilih kategori pelatihan, gunakan filter (umur, pendidikan, dan lokasi) untuk menemukan pelatihan yang diinginkan sesuai dengan persyaratan.

Selanjutnya  daftar pelatihan akan tampil  sesuai dengan kategori pelatihan yang Anda pilih, klik pelatihan yang kamu inginkan.

Ands dapat mempelajari detail informasi dari pelatihan yang Anda pilih, kemudian klik Pilih Jadwal untuk mengetahui opsi jadwal dan lokasi pelatihan yang tersedia.

Nantinya akan muncul daftar jadwal pelatihan yang dapat Anda ikuti dan Anda hanya bisa memilih satu jadwal dari satu pelatihan.

Baca Juga: Muncul Request Failed Status With Code 500 Saat Akses Kartu Prakerja? Begini Solusinya

Pastikan jadwal yang Anda pilih merupakan jadwal yang nantinya dapat Anda ikuti dan jangan lupa perhatikan detail jadwal dan lokasinya (informasi lokasi hanya untuk pelatihan dengan metode offiline) juga agar nantinya Anda tidak melewatkan pelatihan sesuai dengan jadwalnya, apabila sudah sesuai klik Lanjutkan.

5. Setelah memilih jadwal dari pelatihan, Anda akan diarahkan ke halaman Konfirmasi Kehadiran.

Pada halaman ini mohon dapat diperhatikan kembali detail pelatihan, metode pelatihan, jadwal pelatihan, dan lokasi pelatihan (informasi lokasi hanya untuk pelatihan dengan metode offiline) sesuai dengan yang sebelumnya sudah Anda pilih, jika sudah sesuai Anda dapat klik Konfirmasi Kehadiran.

 

Apabila Anda tidak mengikuti pelatihan sesuai dengan jadwalnya maka nantinya transaksi tidak dapat direfund dan Anda tidak bisa mendapatkan insentif juga karena dianggap tidak menyelesaikan pelatihan.

6. Pada halaman pembayaran klik Lihat Semua.

7. Pilih Prakerja di bagian Program Pemerintah.

8. Masukkan 16 digit nomor Prakerja Anda dan klik Bayar.

9. Masukkan kode verifikasi yang akan dikirim via SMS ke nomor handphone yang terdaftar.

10. Jika sudah, maka transaksi Prakerja berhasil dan saat transaksi berhasil Anda akan mendapatkan kode redeem dan kode voucher.

Untuk kode redeem dapat Anda cek pada dashboard Prakerja, dari pihak Prakerja juga akan mengirimkan kode redeem pada email yang terdaftar pada akun Prakerja.

Sedangkan kode voucher dapat Anda cek pada histori Transaksi Top Up & Tagihan atau pada email Anda yang terdaftar di Tokopedia.

Baca Juga: Simak Cara Beli Pelatihan Prakerja 2024 dengan Mudah di Sini