GridFame.id - Siapa Lord Adi?
Sosok yang tengah fenomenal ini tentu sudah tak asing lagi bagi penggemar tayangan Masterchef Indonesia Season 8.
Lord Adi merupakan julukan yang diberikan penggemar MCI untuk Suhaidi Jamaan yang 5 kali menang berturut-turut sepanjang kompetisi.
Bahkan Chef Renata, Juna dan Arnold pun sampai geleng-geleng kepala melihat kehebatan petani cabai ini.
Sayangnya baru-baru ini Lord Adi harus gugur dan tak masuk Grand Final sehingga warganet pun kecewa.
Kini sudah jadi idola masyarakat Indonesia, ternyata Lord Adi memiliki kisah pilu saat audisi Masterchef Indonesia, loh!
Dilansir dari akun YouTube barunya, Lord of MCI 8 yang diunggah pada (22/08/2021), Lord Adi berbagi cerita awal mula dirinya ikut audisi MasterChef Indonesia Season 8.
Lelaki yang memiliki nama Suhaidi Jamaan ini datang jauh dari Guguak, Sumatera Barat.
Ia terbang seorang diri ke Jakarta untuk mengikuti audisi Masterchef Indonesia Season 8.
Lord Adi mengaku sangat bersyukur dan merasa beruntung dipertemukan dengan peserta MasterChef Indonesia Season 8 lainnya.
Sebab saat itu, Lord Adi mendapatkan cukup banyak bantuan dari peserta lain saat melakukan audisi di Jakarta.
Pasalnya Adi yang kala itu tak cukup uang merasa kebingungan karena peserta audisi diarahkan untuk belanja bahan masakan di supermarket.
"Budget gue cuman ada 1 juta 500, haduh waktu itu gabisa kan, semua orang belanja di mal," tutur Lord Adi.
"Sedangkan gue ingin belanja ke pasar tradisional, bisa tawar menawar saya yakin belanja 500 (ribu) bisa belanja yang enak," jelasnya.
Sayangnya permintaan Adi belanja ke pasar ditolak lantaran masa PPKM masih berlaku dan crew MCI harus menaatinya.
Di tengah kebingungannya, Adi bersyukur karena ia mendapat slot tampil audisi kloter terakhir.
Hal itu membuatnya bisa memanfaatkan bahan sisa dari peserta lain.
Suami Nelli Sovia itupun mendapat bebek dari Victor, santan dari Brian, dan bahan-bahan lain dari sesama peserta audisi MCI 8.
"Waktu itu gue itu cuman membeli daun ginseng harganya 2.500 wah senang banget," kata Lord Adi.
Menggunakan bahan seadanya, Lord Adi memasak Kalio Bebek dan lolos dengan dua suara dari juri hingga sampai ke Top 3.
Bahkan kini meski ia tak lolos ke Grand Final, Lord Adi masih menjadi idola masyarakat Indonesia karena kehebatannya memasak.
Rencananya Lord Adi akan banting setir jadi YouTuber dan berjanji membuat konten memasak untuk para penggemarnya.
Kita nantikan saja ya debut terbaru Lord Adi MCI 8 ini.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar