GridFame.id - Tanpa sadar, penderita diabetes biasa menunjukkan gejala bau badan.
Bau badan bisa menunjukkan adanya beragam gangguan kesehatan pada tubuh, termasuk menjadi gejala diabetes.
Diabetes adalah penyakit kronis yang ditandai dengan kadar gula darah tinggi di atas nilai normal.
Seseorang secara umum dapat didiagnosis mengidap diabetes ketika memiliki kadar gula darah saat puasa di atas 126 mg/dL.
Dan kadar gula darah dua jam sesudah makan mencapai di atas 200 mg/dL.
Penyakit ini tak boleh dianggap remeh karena bisa menimbulkan banyak komplikasi berbahaya.
Termasuk penyakit jantung dan stroke yang mematikan.
Oleh sebab itu, siapa saja yang mengalami keluhan bau badan lebih baik segera cari cara mengatasinya.
Anda bisa coba 3 cara ini untuk mengatasi bau badan pada penderita diabetes.
Setiap orang setidaknya satu kali dalam hidupnya pernah mengalami bau badan, kondisi yang cukup memalukan.
Bau badan atau yang disebut bromhidrosis, sebenarnya merupakan kondisi yang wajar terjadi, dilansir dari VeryWell Health, Jumat (18/02/2022).
Bau badan biasanya muncul saat sedang berkeringat. Akan tetapi, bukan keringat yang menyebabkan bau badan, melainkan bakteri yang hidup di sana.
Saat berkeringat, bakteri akan memecah protein tertentu dalam keringat menjadi asam. Sehingga timbulah bau badan.
Meski terbilang merupakan kondisi yang normal, tapi bau badan juga dapat menjadi tanda dari kondisi kesehatan tubuh.
Salah satu masalah kesehatan yang ditandai dengan bau badan, yakni penyakit diabetes atau kencing manis.
Diabetes merupakan gangguan kesehatan yang terjadi ketika tubuh kadar gula darah dalam tubuh terlalu tinggi.
Ini diakibatkan oleh hormon insulin yang tidak cukup banyak atau insulin tidak bekerja dengan baik. Sehingga kadar gula dalam darah melebihi batas normal.
Tak hanya pandangan mata yang memburuk, penyadang diabetes juga kemungkinan besar mengalami perubahan pada bau badannya.
Source | : | GridHEALTH |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar