2. Dikira sakit
Rina tak menampik banyak orang yang mengira dirinya kehilangan berat badan karena sakit.
“Enggak ada enggak ada (hal aneh). Orang mah nyangkanya ‘oh lu sakit, oh lu stres,’” ujar Rina Nose.
“Kalau aku sakit, aku enggak tampil di televisi,” lanjut Rina.
Ia mengakui memang tidak menceritakan di media sosial bahwa sedang ingin mengecilkan bobot tubuh.
“Gue mau ngurusin berat badan, gue enggak update gitu-gitu. Tahu tahu orang bilang kok makin kurus karena gue enggak update aja sih,” kata Rina.
3. OCD
Rina Nose mengaku mengalami OCD.
Obsesive compulsive disorder (OCD) membuat pola pikir dan ketakutan yang tidak diinginkan dan membuat pelaku melakukan perilaku berulang.
Baca Juga: Namanya Ikut Disorot Usai Mantan Kekasih Ngaku Derita OCD, Intip Biodata Prilly Latuconsina Eks Aliando Syarief yang Ternyata Pernah Idap Gangguan Mental yang Sama
Obsesi dan kompulsif mengganggu aktivitas sehari-hari dan menyebabkan penderitaan yang signifikan.
Perempuan berdarah Sunda itu kerap mengalami kecemasan jika ada sesuatu yang tidak sesuai.
“Salah satunya yang paling (buat cemas tentang) di kerapihan, kesesuaian. Pokoknya kalau misalnya gelas yang satu begini harus begini lagi (susunannya sesuai). Kalau ada gambarnya ya harus sama,” kata Rina.
Akibat cemas, banyak waktunya yang tersita. Bahkan, ia bisa uring-uringan sendiri.
Artikel Ini Telah Tayang Sebelumnya di Kompas.com dengan Judul "Kabar Terbaru Rina Nose, Berat Badan Turun 7 Kilogram hingga Idap OCD"
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar