Di tahun 2005 lalu berita perceraian Andhara Early dan Ferry Iskandar menjadi perbincangan hangat.
Pasalnya, Ferry sendiri mengatakan kalau ia tak tahu pasti siapa ayah dari anak yang dikandung Andhara Early.
Hal tersebut pun yang memicu isu miring soal Ariel NOAH yang menjadi ayah kandung dari anak Andhara Early.
Melansir dari Tribun-Medan.com, Andhara Early pun membantah isu tersebut.
Secara tegas ia meluruskan kalau anak yang dikandungnya bukanlah dari Ariel NOAH.
"Saya disini menegaskan bahwa Magali Inala Nettar bukan anak dari Ariel Peterpan," lanjut Andhara.
Setelah itu, lama menghilang dari layar kaca, bagaimana kabarnya?
Andhara Early kini telah memiliki pasangan baru. Dikutip dari TribunStyle, jika dulu sosok Andhara Early dikenal dengan rambut pendeknya, kini ia telah memutuskan untuk berubah.
Andhara Early diketahui memilih untuk menyempurnakan penampilannya dengan berhijab.
Source | : | Tribun-Medan.com,Tribunstyle |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar