GridFame.id – Bagaimana cara simpan status WhatsApp terbaru 2022 di Android dengan mudah?
Anda dapat simpan status WhatsApp teman atau saudara dengan mudah tanpa menambahkan aplikasi apapun.
WhatsApp hingga saat ini menjadi salah satu aplikasi terpopuler yang banyak digunakan.
Banyak orang yang menggunakan WhatsApp sebagai sarana komunikasi maupun hanya sekedar berbagi status.
Selain bisa digunakan untuk komunikasi aplikasi WhatsApp juga bisa digunakan untuk membagikan status layaknya Instagram.
Status WhatsApp bisa berupa video, teks maupun gambar.
Namun dibalik kecanggihannya, aplikasi WhatsApp tidak disediakan untuk simpan status pengguna lain.
Jika biasanya Anda harus melakukan tangkapan layar atau screenshot untuk menyimpan status WhatsApp.
Kali ini akan dibagikan tips untuk menyimpan status WhatsApp tanpa aplikasi terbaru 2022.
Penasaran bagaimana caranya?
Simak yuk!
Baca Juga: Menguak Ini Cara Ketahui Pasangan Chat dengan Siapa Saja di WhatsApp
Menyimpan status WhatsApp tanpa aplikasi
Pertama Anda dapat buka dan temukan menu MyFiles di laman utama Android Anda.
Kemudian pilih opsi tiga titik vertikal di pojok kanan atas layar.
Pilih opsi ‘Setting/pengaturan’
Aktifkan opsi tampilan file yang tersembunyi atau show hidden files.
Kembali lagi ke menu utama My Files dan pilih ‘Internal Storage’
Anda bisa ketuk pada folder tersebut untuk melihat status WhatsApp Anda yang telah tersimpan.
Setelah itu untuk dapat memunculkan, menyimpan atau mengunduh status WhatsApp pada folder status di Internal Storage Anda harus membuka status tersebut.
Status akan tersimpan otomatis di folder status ‘Internal Storage’.
Baca Juga: Terkuak Begini Buat WhatsApp Terlihat Offline Padahal Sedang Online
Source | : | Instagram,Youtube |
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar