GridFame.id - Prahara rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar masih jadi sorotan publik.
Kondisi Lesti Kejora pun sampai saat ini masih menjadi pertanyaan banyak orang.
Seperti diketahui, Lesti menjadi korban tindak kekerasan yang dilakukan Rizky Billar.
Pasangan yang menikah siri April 2021 lalu itupun kini gencar diisukan bakal segera bercerai.
Bukan tanpa alasan, saksi dan bukti kebusukan Rizky Billar satu per satu bermunculan di jagat maya.
Berbagai isu soal masa lalu kelam Rizky Billar pun membuat ayah satu anak itu makin jadi bulan-bulanan.
Pasalnya Rizky Billar dikabarkan pernah menjadi simpanan waria dan menikah siri dengan tante sosialita pemilik salon.
Belakangan video seorang balita memanggil Billar dengan sebutan 'papa' juga membuatnya disebut sudah memiliki anak sebelum bersama Lesti.
Sementara itu, pihak keluarga Billar maupun Lesti masih belum buka suara sedikitpun.
Namun tim kuasa hukum Lesti, Sandy Arifin akhirnya membongkar fakta mengejutkan di detik-detik kejadian.
Termasuk reaksi ayah Lesti yang langsung menjerit histeris melihat kondisi putrinya.
Source | : | Tribunmanado.co.id |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar