GridFame.id - Cara daftar paylater Blibli tidaklah sulit, ada langkah-langkah yang harus diperhatikan jangan sampai melupakan hal penting agar pengajuannya tidak ditolak.
Paylater belakangan ini menjadi metode pembayaran yang cukup banyak dipilih masyarakat saat bertransaksi.
Tak mau kalah dengan e-commerce lainnya, Blibli pun menyediakan layanan paylater.
Paylater menjadi salah satu alternatif metode pembayaran pascabayar atau post-paid yang ditawarkan untuk seluruh pelanggan di Blibli.
PayLater Blibli dapat gunakan untuk membeli produk pilihan di Blibli dan proses pelunasannya dapat kamu lakukan 30 hari setelah transaksi berhasil.
Melansir dari laman resminya, payLater dapat digunakan di situs Blibli dan aplikasi Blibli di iOS versi 12 ke atas dan di Android versi 5.0 (Lollipop) ke atas.
Sebelum mengajukan paylater Blibli ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Jika pengajuan telah disetujui, Anda akan mendapatkan limit PayLater.
Limit paylater merupakan saldo atau batas maksimum penggunaan PayLater untuk melakukan transaksi. Anda dapat melakukan transaksi dengan PayLater sampai saldo limitnya habis sebelum jatuh tempo.
Setiap melakukan transaksi menggunakan PayLater, nominal limit akan langsung berkurang. Setelah transaksi berhasil, nominal transaksi tersebut akan masuk ke total tagihan yang harus kamu lunasi. Setelah pembayaran tagihan, limit pengunaan kamu akan kembali seperti semula.
Simak cara daftar paylater Blibli berikut ini.
Baca Juga: Cara Daftar Paylater Shopee, Apakah Satu KTP Bisa Bikin Dua Akun SPaylater?
Ikuti langkah-langkah berikut untuk mulai mengaktifkan PayLater:
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar