Find Us On Social Media :

Suaminya Sudah Pensiun dari Pejabat TNI, Bella Saphira Ungkap Rasa Rindu Jadi Ibu Persit: 'Kangen Tak Terbendung'

Bella Saphira dan suami

GridFame.id - Bella Saphira sudah cukup lama vakum dari dunia hiburan.

Artis senior ini mulai mundur dari dunia hiburan sejak menikah dengan pejabat tinggi TNI.

Seperti diketahui, Bella Saphira sudah 6 tahun menikah dengan petinggi TNI, Letnan Jenderal TNI Agus Surya Bakti.

Bukan prajurit sembarangan, lelaki yang dinikahi Bella tersebut pun pernah menjabat sebagai Sesmenko Polhukam.

Menikah dengan pejabat, Bella pun otomatis menjadi seorang ibu pejabat.

Baca Juga: Susul Fitri Tropica, Chacha Frederica Akhirnya Bagikan Kabar Bahagia yang Sudah Dinanti Selama 4 Tahun

Ia pun kerap disibukkan dengan kegiatannya menjadi istri TNI.

Bella juga ikut dalam kesatuan istri tentara yang biasa disebut dengan persit.

Aktif sebagai anggota persit, Bella pun merasa rindu kebersamaannya dengan ibu-ibu persit lainnya.

Pasalnya, kini diketahui sang suami sudah pensiun menjadi seorang tentara.

Belum lama ini, Agus Surya Bakti pensiun dari kesatuannya.

39 tahun sudah suami Bella itu mengabdi pada negara.

Resmi pensiun pada 10 November 2019 lalu, secara tak langsung Bella pun juga ikut 'pensiun' jadi ibu persit.