Find Us On Social Media :

Mirip Sinetron, Kisah Remaja di Sulawesi & Depok Ini Viral Karena Temukan Kembarannya yang Dirahasiakan & Terpisah 16 Tahun dari Media Sosial

Nabila dan Nadya, gadis kembar yang terpisah belasan tahun tapi dipertemukan berkat media sosial.

GridFame.id - Kita memang harus berhati-hati saat bermain media sosial.

Soalnya tak sedikit kisah kriminal, bahkan berakhir sampai ke pembunuhan semua bermula dari kenalan dari berbagai platform media sosial.

Tapi siapa sangka kalau ada juga keajaiban yang bisa dilakukan media sosial?

Baca Juga: Bubu Mantan Syahrini Sampai Dipeluk Ibu Cetar Saat Tiba-Tiba Muncul, Aisyahrani Ngadu Ke Kakaknya: 'Cepat Pulaaannnggg!'

Semua bermula ketika akun Twitter @jonasociety yang memiliki nama asli Nadya menemukan keanehan pada seorang pengguna TikTok bernama Nabila yang sangat mirip dengannya.

Saking miripnya, semua teman-teman Nadya sampai heran dan menyuruhnya untuk mengirim pesan lewat DM Instagram pada Nabila.

Merasa aneh, akhirnya Nadya benar-benar mengirim pesan.

Semua ia ceritakan pada sebuah utas.

Nadya menulis:

'do i really have a twin? kok bisa se-kebetulan ini? kok bisa se-mirip ini? — a thread'