Find Us On Social Media :

2 Pekan Berlalu, 2 Mal di Jakarta Ini Masih Tutup Akibat Banjir

Mal yang masih tutup karena banjir

2. Mal Cipinang Indah

Hingga kini, mal yang terletak di Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang tersebut masih ditutup hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Pantauan Wartakotalive.com, terdapat spanduk di bagian depan dan belakang pintu masuk mall bertuliskan 'Mohon Maaf, Mall Cipinang Indah Belum Bisa Operasional Hingga Batas Waktu yang Belum Ditentukan, Mohon Maaf Atas Ketidaknyamanannya'.

Seorang petugas sekuriti menyatakan bahwa pihak pengelola belum memberitahu para pegawainya kapan Mall Cipinang Indah beroperasi kembali setelah banjir Jakarta tahun baru lalu.

"Iya masih tutup, ngga tahu kapan bukanya," ucap petugas tersebut di lokasi, Senin (13/1/2020).

Hal yang menyebabkan masih ditutupnya operasional mal lantaran generator listrik belum dinyalakan setelah terendam selama berhari-hari saat banjir merendam kawasan Cipinang Melayu.

"Iya (masih basah generatornya)," tuturnya.

Baca Juga: Berhasil Turun 25 Kg dalam 8 Bulan, Tina Toon Konsumsi Buah Ini Setiap Pagi