Find Us On Social Media :

5 Anak Paling Tenar di Indonesia Ini Biaya Sekolahnya Selangit, Tapi Cucu Presiden Masih Kalah Sama Anak Artis!

Biaya sekolah 5 anak paling tenar di Indonesia

1. SPP anak Raffi Ahmad, Rafathar

Di tahun ajaran baru ini, buah hati Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar telah naik tingkat.

Tak tanggung-tanggung, Raffi memasukkan Rafathar ke sekolah yang bagus.

Rafathar diketahui bersekolah di sekolah Cikal milik Najeela Shihab, kakak kandung Najwa Shihab.

Sekolah Cikal memiliki kurikulum yang berbeda jika dibandingkan dengan sekolah reguler.

Baca Juga: 8 Tahun Menikah Andhika Pratama Hanya Mau Tahu Beres & Ngaku Tersiksa, Ussy Sulistiawaty: 'Aku Istri Atau Pembantu?'

Pembentukan karakter dan pengembangan kemampuan pribadi siswa menjadi prioritas di Sekolah Cikal.

Untuk merasakan pendidikan di Sekolah Cikal, kocek yang harus dikeluarkan tak sedikit.

TK Cikal dikategorikan menjadi TK termahal di wilayah Jabodetabek.

Biaya masuk di TK Cikal bahkan mencapai puluhan juta rupiah.

Melansir laman Cekaja.com, Selasa (16/7/2019), uang pangkal di TK Cikal sebesar Rp 40,6 juta.

Untuk biaya Sumbangan Pembinaan Pendidikan (SPP), orang tua siswa harus merogoh kocek sebesar Rp 3,8 juta per bulannya.

Baca Juga: Mendadak Beri Kejutan Pada Ayah Tirinya, Kedekatan Putri Delina dengan Teddy Dibongkar Pakar Mikro Ekspresi: Sedang Masuk ke dalam Fase Denial

Namun biaya tersebut cukup sepadan dengan fasilitas dan kurikulum sekolah.

TK Cikal bahkan telah mendapatkan akreditasi International Baccaulaureatte (IB).

Akreditasi tersebut menandakan bahwa TK Cikal bertaraf internasional dan bisa bersaing di kanah internasional.

Nominal tersebut terbilang cukup murah untuk Raffi Ahmad yang memiliki banyak lini usaha.