Find Us On Social Media :

Mulai Dari Cuma Jerawatan Hingga Jantung dan Kanker, Pecinta Bubble Tea Wajib Tahu Ada Bahaya Tersembunyi Ancam Tubuh

Boba

GridFame.id- Bubble Tea merupakan minuman yang berhasil mencuri hati banyak orang dan memiliki banyak peminat.

Bubble Tea juga menjadi salah satu minuman hits yang paling banyak dicari sejak kemunculannya.

Bubble Tea berasal dari Taiwan yang kemudian menyebar dan menjadi terkenal di Tiongkok serta berbagai negara didunia hingga pada akhirnya masuk ke Indonesia.

Baca Juga: Masih Ingat Kerajaan Ubur-Ubur & Gafatar? Ini dia 4 'Kerajaan' yang Gegerkan Indonesia

Minuman ini memiliki topping yang disebut boba pearl, bulatan bulatan kecil yang terbuat dari tepung tapioka ini membuat bubble tea menjadi lebih nikmat.

Pasalnya, boba yang kenyal ini mampu membuat penikmatnya kenyang karena jumlahnya yang banyak.

Boba sendiri sebenarnya tidak memiliki rasa apapun, tapi keberadaanya melengkapi bubble tea yang sudah memiliki rasa manis.

Baca Juga: Sempat Lalukan Operasi, Zaskia Sungkar Kembali Cek Kandungan di Kuala Lumpur Setelah 9 Tahun Pernikahan, Beneran Hamil?

Hal ini juga yang membuat bubble tea diminati, selain bisa menghilangkan dahaga juga mengenyangkan.

Namun dibalik kenikmatan bubble tea Anda harus tahu bahaya yang mengancam jika terus mengkonsumsinya.

Anda harus mengetahui apa saja yang harus diingat sebagai pecinta bubble tea:

1. Jangan Terlalu Sering Mengkonsumsi Bubble Tea

Kadang saking cintanya pada bubble tea, Anda rela mengeluarkan uang setiap hari untuk dapat menikmatinya.

Hingga membuat Anda lupa bahwa mengkonsumsi bubble tea setiap hari dapat memberikan masalah pada sistem pencernaanmu.

Boba yang terdapat pada bubble tea memiliki tekstur kenyal dan lengket sehingga hal ini membuatnya sulit untuk dicerna oleh lambung.

Lama-kelamaan hal ini juga dapat merusak sistem pencernaan tubuh.

Baca Juga:

Bubble Tea mengandung gula yang cukup tinggi. Hal ini ditambah lagi dengan campuran susu pada satu gelas bubble tea.

Kandungan gula bertambah yang artinya itu akan menimbulkan dampak tidak baik untuk tubuh.

Gula tersebut bisa meningkatkan berat badan yang akan berujung pada obesitas.

Selain itu, mengkonsumsi gula dengan kadar tinggi akan menyebabkan timbulnya penyakit diabetes.

Tentunya hal ini sangat mengerikan mengingat pecinta bubble tea rata-rata masih berusia produktif.

Ada hal yang bisa dilakukan sebagai salah satu usaha mengurangi kandungan gula pada bubble tea, yaitu memesan bubble tea less sugar.

3. Memicu Penyakit Jantung

Selain menimbulka obesitas dan diabetes, kandungan gula yang tinggi pada bubble tea juga dapat memicu gangguan jantung.

Gangguan jantung dapat terjadi karena kalori dan gula yang ada pada boba pearl sangat tinggi.

Jika Anda sudah memiliki riwayat penyakit jantung, sebaiknya berhenti konsumsi bubble tea dan perbanyak minum air putih.

Baca Juga: Kini Terbaring Hingga Dipasang Selang, Ternyata Sosok Ekki Soekarno Suami Soraya Haque Bukan Orang Biasa!

4. Jerawat

Bagi para perempuan pecinta bubble tea, ada baiknya kamu mengetahui bahwa kandungan gula yang terdapat pada bubble tea juga akan meningkatkan produksi minyak berlebih.

Tentunya hal ini akan menyebabkan wajah ditumbuhi jerawat.

Tak hanya itu, kandungan susu pada bubble tea juga memicu munculnya jerawat dan komedo pada wajah.

Jika Anda memiliki masalah dengan jerawat ada baiknya mengurangi konsumsi bubble tea dan beralih ke jus buah.

Baca Juga: Unggah Vlog Momen Terakhir dengan Lina Sebelum Meninggal, Putri Delina Diserbu Peringatan dari Warganet: 'Tolong Baca Semua Komen Sebelum Menyesal!'

5. Memicu Sel Kanker

Jika Anda adalah pecinta bubble tea garis keras, baiknya kamu waspada dan jangan mengkonsumsinya bsetiap hari.

Hal ini dikarenakan sistem dalam tubuh akan cepat rusak yang pada akhirnya memicu sel kanker dapat tumbuh.

Di balik kenikmatan yang ditawarkan, rupanya ada banyak hal yang mengancam kesehatan tubuh kita karena mengkonsumsi bubble tea.

Anda tidak dilarang untuk menikmati minuman yang satu ini, namun ada baiknya jika lakukan gaya hidup seimbang untuk menjaga kesehatan tubuh.