Find Us On Social Media :

Ingin Perayaaan Ulang Tahun Berbeda, Inul Daratista Jadi Pebisnis Karoke Pertama yang Hadiahi Umroh Pelanggannya

Inul Daratista ajak umroh bareng pengunjung tempat karaokenya

GridFame.id - Aura kebahagiaan dapat terlihat dari wajah pedangdut senior Inul Daratista.

Perempuan yang bernama asli Ainur Rokhimah ini baru saja berulang tahun ke-41 tahun.

Tidak seperti artis kebanyakan, Inul memiliki ide lain untuk merayakan ulang tahunnya.

Sebagai bentuk syukur terhadap kehidupannya, perempuan kelahiran Pasuruan ini merencanakan untuk memberikan voucher umroh kepada pelanggan karaokenya.

Baca Juga: Sahrul Gunawan Hadiri Pernikahan Orang yang Paling Banyak Tahu Rahasianya, Warganet Justru Salah Fokus dengan Sosok Ini: 'Ada Kembaran Aa Arul'

Melalui acara yang dilangsungkan di mal daerah Jakarta Selatan, Inul telah mengantongi 59 nama untuk berangkat ke tanah suci.

"Sebenarnya ada 62, tiga dari tim kita untuk pengawalan memantau umroh nanti," ucap Inul Daratista.

Umroh barsama-sama dengan pelanggan bisnis karaokenya merupakan satu doanya yang dapat terlaksana.

"Dulu waktu di Multazam sempat berdoa kalau seandainya diberikan panjang umur, sehat terus udah gitu rezeki banyak, minta dikasih anak, anaknya laki-laki udah dapet, saya pengen dateng ke sini tapi datangya kalau bisa rame-rame gitu," ucap Inul, dikutip dari Tribun Style.

Istri Adam Suseno ini juga berharap bisa mengajak umroh pelanggan karaokenya tak hanya tahun ini, tapi setiap tahun.

Inul mengungkapkan tidak ingin memberikan hadiah tahunan lain seperti motor atau barang-barang mewah.

Baca Juga: Pernikahannya dengan Didi Mahardika Tak Diakui, Jane Shalimar Kini Justru Bahagia Akan Segera Laksanakan Pernikahan Ketiganya dengan Pengusaha Kuliner

"Kenapa ide umroh, kalau hadianya HP atau lainnya enggak akan ada kesan. Sepeda motor kalau soak, nanti udah lepas," kata Inul.

Perempuan berdarah Jawa ini juga berharap dengan adanya momen umroh ini bisa mendekatkan dirinya dengan konsumennya.

"Umroh bareng Inul adalah kesan yang bagus dan hubungan saya dan konsumer dekat," ucap Inul.

Inul menambahkan bahwa dirinya tidak membeda-bedakan setiap pelanggannya, setiap konsumer dari berbagai daerah dia pilih satu-satu agar semua bisa menikmati umroh bersamanya.

"Siapa tahu beruntung dengan cuma menulis kupon aja mereka bisa pergi sama saya," ucap perempuan asal Pasuruan ini.

Tanpa pungutan biaya sepeserpun, Inul akan tetap melanjutkan program hadiah ini di tahun depan.

Baca Juga: Akhirnya Tertangkap Setelah Jual Sabu ke Santri, Ustaz Asal Madura Ini Bersikeras Bahwa Sabu Tidak Haram: 'Menghisap Sabu Bisa Meningkatkan Semangat Baca Al Quran'

Perempuan ini menceritakan masih memliki harapan yang belum tercapai, yaitu membuat yayasan untuk membantu anak-anak yatim piatu.

Sebagai penyanyi, pebisnis dan seorang istri, Inul berusaha terus memperbaiki diri dan berharap bisa menjadi contoh.

"Usia yang tidak muda lagi lah menurut saya, ke depan saya pengennya ya kehidupan saya nggak glamour yang biasa aja, sebagai manusia pada umumnya," ucap Inul.

Baca Juga: Dulunya Foto Model Bertubuh Besar Ini Sehabis Pemotretan Selalu Di-Photoshop Hingga Akhirnya Ia Mengubah Sesuatu