Find Us On Social Media :

Katanya Garam Ini Lebih Hebat dari Garam Dapur Biasa, Tapi Lihat Bahayanya Bagi Anda dengan Kondisi Tertentu Ini

Garam masak

GridFame.id - Istilah bagaikan sayur tanpa garam sungguh menggambarkan betapa kita butuh bumbu dapur ini dalam dunia kuliner.

Makanan boleh menarik, tapi tanpa garam tentu tidak ada artinya.

Sebab, garam menjadi salah satu bahan yang wajib ada ketika memasak.

Akan tetapi sudah bukan rahasia juga jika penggunaan garam berhubungan dengan risiko tekanan darah tinggi atau hipertensi.

Baca Juga: Kalau Labu Siam Dimasak dengan Cara Ini, 3 Manfaat Kesehatan Ini Bisa Didapat, Salah Satunya Obati Hipertensi

Penyakit tekanan darah ini merupakan momok yang ditakutkan karena dapat menimbulkan banyak gangguan kesehatan dalam jangka panjang, mulai dari penyakit jantung koroner, stroke, hingga penyakit ginjal.

Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menurunkan tekanan darah adalah dengan mengurangi takaran garam yang dikonsumsi.

Kini bahkan telah tersedia garam khusus yang digadang-gadang aman dikonsumsi penderita tekanan darah tinggi.

Contohnya garam himalaya atau pink himalayan salt yang diklaim rendah kadar natrium klorida.