Pada akhir 2018, Dipo Latief melaporkan Nikita Mirzani ke Polres Jakarta Selatan untuk dua tuduhan, yakni dugaan penganiayaan dan penggelapan barang.
Sementara itu pengacara kondang Hotman Paris mengakui sudah berkomunikasi dengan pihak Dipo Latief.
Hal itu disampaikannya langsung lewat unggahan di Instagram.
Langkah Hotman ini pun mendapat respon positif dari banyak orang.
Sebelumnya, ia juga bersuara tentang Nikita yang dipenjara dengan membawa anaknya, Arkana.
Hotman mencurahkan keresahannya pada postingan instagramnya.