Find Us On Social Media :

Beri Penjelasan Soal Megathrust, BMKG Mendadak Ungkap Potensi Gempa Bumi Dahsyat dan Tsunami di Wilayah Ini, Warganet Langsung Geger dan Berikan Doa

Ilustrasi tsunami

GridFame.id - Bencana alam seolah tak dapat dihindarkan menimpa negeri ini.

Mulai dari banjir, longsor, gempa bumi, hingga tsunami pun pernah terjadi.

Indonesia merupakan negara yang sering dilanda gempa bumi.

Beberapa waktu lalu, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) ungkap potensi adanya gempa bumi dahsyat hingga bisa memicu tsunami di Sukabumi, Moms.

Dalam akun Instagram resmi BMKG, @infobmkg, diperlihatkan ilustrasi adanya tsunami yang menyeramkan.

Baca Juga: Berikan Peringatan Dini Dampak Hujan Lebat, BMKG Minta 15 Wilayah di Indonesia Ini Bersiap

Dalam caption, pihak BMKG menjelaskan soal potensi zona megathrust yang dapat memicu gempa dan tsunami di Sukabumi.

Menurutnya, pesisir Sukabumi secara tektonik berhadapan dengan zona megathrust Samudra Hindia.

Zona tersebut merupakan zona subduksi lempeng aktif dengan aktivitas kegempaan yang tinggi.

Catatan sejarah menunjukkan bahwa, wilayah di Jawa Barat dan Banten beberapa kali mengalami gempa dengan kekuatan yang besar seperti gempa pada 22 Januari 1780 (M=8.5), 27 Februari 1903 (M=8.1), dan 17 Juli 2006 (M=7.8).

Tak disangka, menurut hasil kajian dari BMKG tahun 2011, zona megathrust selatan Sukabumi bisa memicu gempa hingga magnitudo 8,7, Moms.