Sahrul mengungkapkan bahwa kelakuan Vicky sempat membuatnya cemburu.
"Sampe aku tu ngomong sama dia 'kamu kalau ada yang dm-dm gitu enggak usah dijawab'," ujar Sahrul.
Rupanya pesan dari Vicky dijawab oleh Una Maulina.
"Dijawab tapi dia enggak kasih nomer handphone terus enggak jawab lagi cuman dia tu gombalnya MasyaAllah," tambah Sahrul.
Raffi kemudian membacakan isi dm Vicky tersebut.
"Saya ceritanya reka ulang menjadi Vicky yah, 'assalamualaikum bu haji, kamu manis sekali," bongkar Raffi.