1. Membantu menurunkan berat badan
Sebuah studi tahun 2012 mengungkapkan bahwa sifat antioksidan dalam teh melati dapat membantu meningkatkan metabolisme sehingga membuat tubuh menyerap nutrisi lebih cepat dan membakar kalori lebih banyak.
Meningkatnya proses metabolisme jelas akan membantu menurunkan berat badan, namun perlu diimbangi hal-hal lain agar lebih maksimal, seperti mengonsumsi makanan bergizi seimbang dan berolahraga.
Baca Juga: Sering Disepelekan, Bau Air Kencing Ternyata Bisa Menandakan Tubuh Mengidap Penyakit Mematikan ini..
2. Melindungi kekebalan tubuh
Teh melati dapat membantu melindungi kekebalan tubuh dengan sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang dimilikinya sehingga membantu kita terhindar dari berbagai penyakit.
Tak hanya diminum, menghirup teh melati secara teratur juga dipercaya mampu membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh.