Find Us On Social Media :

Zaskia Mecca Temukan Ulat Saat Makan Sayur di Restoran, Faktanya Kita Harusnya Makan Sayur yang Dimakan Ulat, Kenapa?

Zaskia Adya Mecca temukan ulat pada makanannya

GridFame.id - Tak jarang kita memilih restoran yang harganya sedikit lebih mahal dengan harapan kualitasnya terjamin.

Tapi kalau lagi apes, pasti ada saja benda asing yang ada dalam makanan kita.

Hal itu pun menimpa artis cantik Zaskia Adya Mecca.

Baca Juga: Sempat Diancam Akan Diculik dan Diperkosa, Syifa Hadju Justru Menangis Saat Bertemu dan Lihat Kondisi Pelaku hingga Cabut Laporannya

Lewat IG Story miliknya, ia membagikan pengalaman kurang menyenangkan saat sedang makan di restoran.

Padahal restoran itu adalah rekomendasi suaminya sendiri, Hanung Bramantyo.

Tak disangka, pada sayuran yang akan disantapnya terlihat ada ulat kecil di atas daunnya.

Yang lebih menjijikkan, ulat itu bahkan masih terlihat hidup dan menggeliat!

Duh, kok bisa ya?

Untung saja Zaskia segera menemukannya sebelum makanan habis terlahap.

Baca Juga: Resep Minuman Ini Bisa Buat Berat Badan Turun 7 Kilogram Hanya dengan Waktu 1 Bulan, Mau Coba?

Ulat pada makanan memang bisa jadi menjijikkan.

Tapi nyatanya, sayuran yang dihinggapi atau dimakan ulat bisa jadi pertanda itu adalah sayuran yang bagus, lo!

Soalnya ulat suka dengan sayuran yang tidak ada campur tangan pestisida alias bebas dari bahan kimia.

Sayur tersebut biasa dikenal dengan sayuran organik.

Jika biasanya tanah dipupuk dengan pupuk kimia, maka sayuran organik mengandalkan pupuk yang berasal dari alam.

Nah, bahan kimia dari pupuk itu juga bisa masuk ke dalam tubuh dan memicu berbagai macam penyakit.

"Bahan kimia itu selain merusak kita juga merusak lingkungan. Jadi kalau bicara soal organik, sebenarnya bahan-bahannya itu kan dari tanah, dari hewan, dari manusia lalu kembali lagi ke tanah. Jadi ada bahan-bahan kimia yang memicu, masuk ke dalam tubuh, yang tadinya tidak apa-apa jadi apa-apa untuk tubuh. Kimia juga membuat tanah jadi mengalami krisis kesuburan," ujar John Tumiwa, pemilik Boja Farm saat acara Jelajah Gizi 2019 Bersama Nutrisia pada Selasa (15/10/2019).

Baca Juga: Menjadi Sosok yang Selalu Menemani Baim Wong, Miranda Goeltom Ungkap Cinta Sang Ibu yang Tak Pernah Habis: 'Almarhumah Bangga Sekali'

Sebagai petani organik, John pun memberikan tips membedakan sayuran organik dan yang tidak di supermarket maupun pasar tradisional.

Salah satu diantaranya yang paling mudah dilihat adalah penampilan sayur yang tidak semulus biasanya.

"Sebenarnya kalau kita lihat di supermarket itu gampang. Kalau organik itu pasti berlubang-lubang dan ada sedikit layunya, ada coklat-coklatnya. Itulah organik yang sebenarnya. Kalau kita lihat hasil olahan kita, enggak ada yang warnanya putih banget atau mencolok. Contohnya gula, kalau gula warnanya putih, itu udah banyak bahan kimianya. Jadi kalau ada produk yang bagus dan warnanya bagus, mengkilau, kita harus curiga. Ulat saja enggak mau, kok kita mau? Padahal di daun-daunan itu ulat itu paling suka," ujarnya.