Find Us On Social Media :

Pasien Positif Virus Corona Melonjak, Hingga Hari Ini Bertambah Lagi 35 Kasus, 2 Diantaranya Balita

Pasien positif virus corona bertambah menjadi 69 orang, 2 di antaranya balita dan 3 orang dinyatakan meninggal dunia.

Total 69 kasus

Adapun, penyebaran virus corona untuk kali pertama muncul di Indonesia pada 2 Maret 2020 setelah diumumkan langsung oleh Presiden Joko Widodo.

Saat itu, Jokowi menyatakan bahwa kasus 01 diduga tertular dari warga Jepang saat keduanya melakukan kontak dekat di Jakarta pada 14 Februari 2020.

Adapun, kasus 02 diketahui tertular dari kasus 01. Sebab, keduanya diketahui sebagai ibu dan anak.

Sejak saat itu, penyebaran virus corona menyebabkan jumlah pasien positif terus bertambah.Pada dua hari lalu, 11 Maret 2020, pemerintah mengumumkan ada 34 kasus virus corona atau Covid-19.

Dengan begitu, tambahan 35 kasus didapatkan dalam kurun waktu dua hari.

Dari 69 kasus itu, diketahui bahwa penularan virus corona ada yang terjadi di dalam negeri dan terinfeksi di luar negeri atau imported case.

Akan tetapi, dalam pengumuman yang disampaikan hari ini, Yuri tidak menjelaskan mengenai hal itu.

Adapun, sudah lima orang pasien Covid-19 yang sempat dinyatakan sembuh setelah sebelumnya sempat mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Mereka kini sudah diperbolehkan pulang.

Baca Juga: Lupa Pinjami Uang Rp 10 Juta 11 Tahun Lalu, Krisna Mukti Ungkap Sisi Lain Iis Dahlia yang Tak Banyak Orang TahuArtikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pasien Positif Covid-19 Tambah 35 Orang, Hingga Jumat Ini Total 69 Kasus".