GridFame.id - Siapa tak kenal dengan sosok artis Barbie Kumalasari?
Namanya kembali jadi perbincangan publik setelah sang suami, Galih Ginanjar berkasus dengan mantan istrinya, Fairuz A Rafiq.
Bukannya bersedih, Barbie justru semakin banyak mendapat tawaran pekerjaan dan semakin sering muncul di televisi usai kasus tersebut.
Baru-baru ini nama Barbie Kumalasari kembali terdengar oleh publik baik warganet atau pun media massa Tanah Air.
Hal itu dikarenakan dirinya kini kerap mengundang perhatian karena kabar rumah tangganya dengan Galih Ginanjar.
Meski selalu mengaku baik-baik saja, namun Barbie Kumalasari kini terlihat 'dekat' dengan seorang pria.
Baca Juga: Yuanita Christiani Melahirkan Anak Pertamanya di Usia 33 Tahun: 'Rasanya Seperti Mimpi'
Pria tersebut disebut-sebut berasal dari Korea, namun Kumalasari mengaku itu hanyalah teman bisnisnya
"Temen aku, partner bisnis aku dari Korea," ujar Barbie Kumalasari seperti Nakita.id kutip dari TribunStyle.
Dirinya mengaku sudah lama kenal dengan pria yang lebih muda darinya tersebut.
Baca Juga: Seorang Dokter di Medan Meninggal Dunia Positif Corona, Sebelumnya Sempat Kunjungi 2 Tempat Ini
"Baru datang di Indonesia, mau ada bisnis bareng. Kenalnya udah lama," lanjutnya.
Ibu satu anak tersebut lantas menjelaskan alasannya mengajak pria Korea tersebut untuk menemani di acara Insert Fashion Awards 2020.
"Kebeneran aku ada acara ini aku bilang sama dia 'Ya udah yuk temenin aku ke acara ini'." jelas Kumalasari.
Baca Juga: Indadari Jadi Suspect Corona, Mantan Istri Caesar 'YKS' Bagikan Curahan Hatinya: 'Alhamdulillah...'
Ketika ditanya kemungkinan hubungan yang sebatas rekan kerja, Barbie Kumalasari tidak menutup kemungkinan.
"Doain aja. Kalau berharap sih namanya kehidupan kali-kali ada yang cocok atau nyambung kan enggak tahu.
Dari temenan dulu, ada bisnis bareng kita lihat aja nanti," tambahnya.
Rupanya keduanya berencana membuat konten bersama.
"Kita mau bikin konten bareng, pokoknya ditunggu aja," pungkas Kumalasari.
Ia mengaku tak ambil pusing dengan respon dari sang suami, Galih Ginanjar sebab dirinya merasa hanya berteman dengan pria asal Korea itu.
Pria tampan asal Korea yang digandeng Barbie itu pun langsung jadi sorotan warganet.
Ia disebut-sebut mirip dengan aktor kenamaan Korea Selatan, Lee Min Ho.
Di lain kesempatan, Galih Ginanjar pun memberikan tanggapannya terhadap kabar tersebut.
Seperti diketahui kini dirinya masih mendekam dibalik jeruji besi karena kasus 'ikan asin' yang menimpanya.
Melalui video bertajuk "Hot News! Kumalasari Foto Bareng Pria Lain, Reaksi Galih Diluar Dugaan - Cumicam 18 Maret 2020" yang diunggah kanal YouTube CumiCumi pada Rabu (18/3/2020) Galih Ginanjar buka suara.
"Waduh kalau gue enggak bisa kasih komentar karena belum tahu kabar itu.
Belum nonton juga," ujarnya.
Galih mengaku enggan menanggapi kabar itu karena belum mendapat konfirmasi soal potret sang istri.
"Saya enggak bisa komen masalah itu karena belum melihat belum mendengar juga."
"Kan dia banyak juga kerjaan di luar."
Galih Ginanjar mengaku bahwa selalu mendapat kabar soal aktivitas sang istri dari kuasa hukumnya.
"Saya dapat kabar dari kuasa hukum. Saya tahunya dari Pak Aryo aja kalau lagi sidang, karena disana enggak ada (komunikasi)," pungkas Galih Ginanjar.
Artikel ini sudah pernah tayang di Nakita.id dengan judul Seolah Tak Ingat Suami di Penjara, Barbie Kumalasari Asyik Gandeng Pria Asal Korea di Sebuah Acara, Istri Galih Ginanjar: 'Temenan Dulu, Lihat Aja Nanti'