Find Us On Social Media :

Asal Usul Corona Bukan dari Pasar Wuhan, Pasien Pertama di Dunia Tunjukkan Hal Ini

Pasar Wuhan yang diduga jadi pusat persebaran virus corona

GridFame.id - Pihak berwenang di China dan para pakar sejauh ini belum sepakat soal bagaimana wabah virus corona, yang sekarang diberi nama Covid-19, bermula.

Lebih jauh lagi, mereka belum tahu, siapa pasien pertama penyakit ini, pasien yang kemudian menyebarkan penyakit.

Ketika terjadi wabah - baik karena virus maupun bakteri - orang pertama yang terkena biasanya disebut sebagai "pasien nol".

Baca Juga: Mudik Kemungkinan Akan Dilarang Karena Wabah Corona, Wirang Birawa Justru Yakin Akan Selesai: 'Semoga Lebaran Bisa Kumpul'

Seberapa penting mengidentifikasi pasien nol?

Mengidentifikasi orang pertama yang terkena penyakit yang kemudian mewabah dianggap penting karena bisa membantu menjawab pertanyaan-pertanyaan penting seperti bagaimana, kapan, dan mengapa suatu wabah bermula.

Jawaban-jawaban ini penting untuk mencegah orang-orang terkena penyakit dan juga bisa menjadi pembelajaran serta sumber informasi ketika terjadi wabah serupa di masa mendatang.