GridFame.id - Dokter spesialis paru di RSUP Persahabatan, dr.Erlina Burhan menjelaskan gejala baru orang yang terinfeksi virus corona.
Hal tersebut disampaikan dr.Erlina Burhan saat menjadi narasumber di acara Apa Kabar Indonesia Pagi, TV One, pada Selasa (24/3/2020).
Mulanya dr.Erlina Burhan menjelaskan gejala umum dari orang yang positif Covid-19.
"Ini kan penyebabnya virus, dan virus ini kan gejalanya demam nyeri otot sakit kepala dan merasa lemas," jelas dr.Erlina Burhan.
"Itu dari segi virusnya, dan karena menyerang saluran napas, maka juga akan timbul gejala infeksi saluran napas, seperti nyeri tenggorakan, batuk, dan akan terjadi kesulitan bernapas atau sesak," imbuhnya.
Tak cuma saluran napas, pada beberapa kasus virus corona juga menyerang sistem pencernaan manusia.