Find Us On Social Media :

Jangan Cuma Jadi Obat Alami Saja, Ternyata Cengkeh Bisa Usir Bau Tidak Sedap Di Dapur, Wajib Dicoba

Cengkeh

GridFame.id - Apakah anda sering mencium aroma tidak sedap dari dapur saat selesai memasak?

Bisa jadi itu karena adanya bakteri, sisa makanan yang bisa mengganggu penciuman anda dan keluarga.

Namun jangan khawatir, kita bisa menghilangkan bau tak sedap tersebut dengan bahan-bahan alami.

Baca Juga: Sebut Dirinya Pelayan Masyarakat, Hengky Kurniawan Sediakan Rumahnya Untuk Tempat Istirahat Dokter dan Tim Medis

Dijamin murah dan pasti ada di rumah, biasanya juga jadi bumbu dapur juga loh.

Dilansir dari steptohealth, berikut ini adalah cara menghilangkan bau tak sedap di sudut-sudut rumah dan di area dapur.

Mari kita simak bersama.

1. Vanila

Anda dapat mencampur beberapa tetes ekstrak vanila dengan air untuk menggosok furnitur kayu dan bola lampu sehingga ketika menyala dapat mengeluarkan bau vanilla.

2. Kopi

Kopi juga merupakan pewangi yang bagus untuk ruang.

Masukkan sedikit kopi ke dalam cangkir dan Anda akan mendapatkan aroma luar biasa di dapur atau rumah Anda.

Baca Juga: Kaget Dengar Anjuran Work From Home Untuk Publik Figur, Robby Purba Akui Dirinya Sempat Kebingungan

3. Jeruk

Gunakan kulit lemon dan jeruk untuk menghilangkan bau tak sedap dalam ruangan.

Anda dapat membakarnya dan aroma sedap pun akan meliputi seluruh rumah Anda.

4. Garam

Garam sangat bagus untuk menghilangkan bau tak sedap atau bau menyengat.

Tuang setengah cangkir garam pada area yang ingin Anda bersihkan, gosok dengan air dingin, dan bersihkan seperti biasa setiap hari.

5. Handuk lembut

Jika Anda meletakkannya di bagian bawah tong sampah, Anda akan menghilangkan bau tak sedap.

Baca Juga: Banyak Pasien dan Tenaga Medis Covid-19 Dikucilkan hingga Dianggap Aib, dr Tirta Geram: 'Bayangkan Kalau itu Keluargamu!'

Menghilangkan bau tak sedap di area dapur

1. Cuka putih

Panaskan sedikit cuka putih untuk menghilangkan bau tak sedap karena ikan.

 

2. Lemon dan cengkeh

Rebus secangkir dan setengah air, tiga lemon potong dadu, dan cengkeh.

Ini akan membantu menghilangkan bau masakan yang gosong.

3. Jus lemon

Dapat digunakan untuk menghilangkan bau bawang putih dan bawang merah jika dicampur dengan air.

4. Daun thyme, rosemary, atau salam

Letakkan semua bahan di atas permukaan yang panas sehingga mereka mengeluarkan aromanya dalam bentuk uap.

5. Kayu manis

Jika Anda merebusnya dalam air, itu akan membantu menghilangkan bau ikan di dapur.

Baca Juga: Dipo Latief Mengaku Bingung Mengapa Anaknya Lahir Lebih Cepat, Nikita Mirzani Makin Emosi: 'Dimaklumi, Mungkin Sudah Tua...'

 

Artikel sudah pernah tayang di Intisari dengan judul Hilangkan Bau Tak Sedap di Dapur dan Bagian Rumah Lainnya dengan Bahan Alami, Begini Caranya!