Find Us On Social Media :

Perempuan ini Hadiahi Komplotannya Ibadah Umrah Setelah Bunuh Suaminya Sendiri karena Ingin Menikah Lagi

Ilustrasi pembunuhan berencana

GridFame.id - Sidang perkara pembunuhan Hakim Jamaluddin digelar di Pengadilan Negri Medan secara daring pada Selasa (31/3/2020).

Seorang hakim PN Medan bernama Jamaluddin tewas di sebuah jurang di Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara pada 29 November 2019.

Korban ditemukan tewas di dalam mobil Toyota Land Cruiser Prado miliknya.

Baca Juga: Hampir Terjerat Pergaulan Bebas, Ashanty Blak-blakan Akui Pernah Hampir Usir Aurel Hermansyah

Terdakwa ternyata adalah istrinya sendiri, Zuraidah Hanum (41) yang sakit hati.

Terdakwa untuk sementara ditahan di Rumah Tahanan Tanjunggusta.

Setelah diusut, niat pelaku untuk membunuh suaminya adalah karena sering memendam marah dan kecewa.

Supir freelance terdakwa menceritaka bahwa hubungan korban dan terdakwa tidak harmoni.

Kronologi awal sang istri berpikiran untuk membunuh suaminya adalah setelah berkenalan dnegan pria bernama Jefri Pratama alias Jepri pada 2018.

Setelah bertemu, terdakwa dan Jepri saling menyukai.

Selang setahun, saat bertemu di sebuah kafe, terdakwa merasa sangat sedih lantaran suaminya telah menghianati.

Baca Juga: Siswa di Jember Diliburkan Untuk Mencegah Penularan Covid-19, Polisi Geram Temukan Gurunya Gelar Pesta Arisan

Terdakwa bahkan ingin mati karena tak sanggup lagi berurusan dengan suaminya.

Setelah mendengar keluh kesah terdakwa, Jepri malah berkata hal yang berlainan

"Ngapain kau yang mati. Dia yang bejat, kok kau yang mati, dialah yang harus mati," kata jaksa menirukan ucapan Jefri dilansir dari Kompas.com, Selasa (31/3/2020). 

Setelah pertemuan tersebut, terdakwa kemudian setuju dengan ucapan Jefri.

"Iya memang, aku sudah tidak sanggup. Kalau bukan aku yang mati, dia yang harus mati," ucap jaksa menirukan ucapan Zuraida.

Terdakwa bahkan merencanakan pembunuhan suaminya bersama Jefri dan terdakwa Reza Fahlevi.

Setelah ditelusuri, korban ternyata sudah meninggal dunia sejak sehari ditemukannya di dalam mobil.

Baca Juga: Ungkap Mimpi Buruk di Tengah Wabah, Wirang Birawa Mendadak Singgung Soal Gerombolan Orang Berebutan di Jalanan, Ada Apa?

Korban ternyata meninggal karena dibekap tiga pelaku di kamar tidur anaknya.

Polda Sumatera Utara mengungkap bahwa istrinya, Zuraida merupakan dalang dari pembunuhan suaminya.

Setelah ditelusuri, terdakwa mengiming-imingi Jefri dan Reza upah Rp 100 juta dan ibadah umrah bersama.

Fakta lain juga tak kalah mencengangkan, Zuraida mengaku ingin menikah dengan selingkuhannya, Jefri, yang ikut andil sebagai pelaku pembunuhan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Istri Hakim PN Medan: Kalau Bukan Aku yang Mati, Dia yang Harus Mati"