Find Us On Social Media :

Padahal Bukan Anggota WHO, Tapi Taiwan Sukses Perangi Corona Karena Pengalaman Tangani SARS Ini & Malah Bantu Sumbang Masker ke Negara Lain

Coronavirus

GridFame.id - Taiwan menjadi satu dari sedikit negara di dunia yang dinilai sukses mengatasi virus corona.

Padahal, mereka bukan termasuk anggota WHO.

Pengalaman mengatasi wabah sebelumnya dan gerak cepat pemerintah yang disertai kepatuhan warga menjadi kunci utamanya.

Selama wabah sindrom pernapasan akut (SARS) pada 2003, Taiwan adalah salah satu wilayah dengan dampak terparah bersama Hong Kong dan China selatan.

Baca Juga: Jelang Ramadhan, Mbah Mijan Ungkap Solusi Mudah Melawan Virus Corona, Tinggal Lakukan Ini: 'Percaya atau Tidak...'

Lebih dari 150.000 orang dikarantina di pulau itu, dengan 181 korban meninggal dunia.

Jika dibandingan dengan Covid-19, dampak SARS memang berbeda.

Namun, SARS "berjasa" memberi gelombang kejut ke sebagian besar Asia, dan memberi bayangan jangka panjang tentang bagaimana seharusnya merespons wabah.

Menurut analisis CNN, terbukti dengan pengalaman itu Taiwan bisa bereaksi lebih cepat menangani wabah virus corona.