Find Us On Social Media :

Kenang Momen Ramadan Tahun Lalu, Chacha Frederica: 'Ini Saatnya Nangis yang Berkelas...'

Chacha Frederica

GridFame.id -  Artis cantik Chacha Frederica saat ini tengah merasakan kesedihan di bulan suci Ramadan tahun ini.

Pasalnya, di bulan suci ramadan tahun ini pemerintah memberikan himbauan untuk tidak menggelar salat tarawih.

Begitu pula dengan pelaksanaan salat Idul Fitri pada bulan Mei mendatang.

Baca Juga: Segera Melahirkan di Tengah Wabah, Chacha Frederica Pilih Tempat Ini untuk Bersalin hingga Ungkap Tak Akan Bisa Ditemani Suami: 'InsyaAllah kita Kuat Yaa Nak'

Baca Juga: Bulan Ramadhan Semakin Dekat di Tengah Wabah Covid-19, Salat Ied Ditiadakan dan Kemenag Minta Masyarakat Lakukan Halal Bihalal Online

Hal ini lantaran pandemi corona yang mengharuskan setiap orang saling menjaga jarak demi memutus rantai penyebaran.

Tentu hal ini membuat banyak umat muslim merasakan kesedihan lantaran tak bisa menikmati khidmatnya ramadan seperti tahun sebelumnya.

Chacha Frederica juga merupakan salah satu publik figur yang menyambut datangnya ramadan ini dengan kesedihan.

Hal ini diungkapkan Chacha melalui sebuah unggahan di akun instagramnya.

Ia tampak mengenang momen salat tarawih yang dijalaninya bersama keluarga, tahun lalu.

Tampak Chacha dan keluarganya berpose di halaman sebuah masjid.

Raut wajah bahagia terpancar dari ketiganya karena bisa melewati momen ramadan dengan khusyuk.

"MasyaAllah ini adalah foto mama, kakak ipar saya dan saya yg sedang menikmati rizki nikmatnya sholat di masjid..yups, tepat Ramadhan 1 tahun yg lalu, tapi saat rezeki itu sedang Allah cabut saat ini, mungkin Allah pengen Ramadhan ini kita gak bnyk habis waktu di jalan," ungkap Chacha.

Baca Juga: Chacha Frederica Bagikan Kabar Bahagia Kehamilan Anak Pertama, Sederet Artis Papan Atas Ini Justru Kompak Meminta Maaf, Ada Apa?

Baca Juga: Susul Fitri Tropica, Chacha Frederica Akhirnya Bagikan Kabar Bahagia yang Sudah Dinanti Selama 4 Tahun

Wanita yang sebentar lagi akan melahirkan anak pertamanya itu tetap berpikir positif dengan adanya wabah corona di bulan suci tahun ini.

"InsyaAllah tahun ini rezeki lebih banyak bersama keluarga, punya waktu lebih luang bersama AlQuran, membaca, mentadaburinya, dzikir, gak terlalu cape jadi insyaAllah sholat mlmnya bs lebih lama lebih khusyuk," tambahnya.

Baginya, menyikapi bulan suci ini dengan tenang akan jauh lebih baik daripada terus bersedih dengan banyaknya keterbatasan.

Chacha juga mengatakan bahwa saat ini adalah momen terbaik bagi seluruh umat muslim untuk mengadu pada Yang Maha Kuasa.

Karena memiliki waktu lebih untuk mendekatkan diri pada Sang Pencipta.

"Kmrin ust Nuzul mengingatkan, ini saatnya klo kita mau nangis yg berkelas, ini saatnya nangis akan rindu ibadah di masjid, rindu tarawih di masjid, rindu itikaf di masjid, nangis yg berkelas adalah nangis karna merasa ibadah kurang maximal, pengen ibadah ini itu tapi terbatas," terang Chacha.

Baca Juga: Akhirnya Hamil Anak Pertama Setelah 4 Tahun Pernikahan, Siapa Sangka Chacha Frederica Sempat Mengidap Endometriosis hingga Harus Operasi

Baca Juga: Waspada! Ibu Hamil Ini Terjangkit Corona Karena Uang Kembalian dari Tukang Sayur Keliling, Begini Gejala yang Dirasakannya

Saat ini, pemerintah telah mengeluarkan beberapa peraturan baru terkait penanganan covid-19.

Diantaranya mengelurkan larangan untuk mudik lebaran, menghimbau untuk tidak mengadakan salat tarawih di masjid serta salat Idul Fitri.

Masyarakat dihimbau untuk tetap berada di rumah, belajar, bekerja serta beribadah dari rumah.

Upaya ini terus ditegakkan guna memutus rantai penyebaran covid-19 dari Indonesia.