Find Us On Social Media :

Masih Ingat Kakek Penjual Donat yang Viral Karena Tempat Tinggalnya Kumuh? Kejadian Tak Terduga Ini Terjadi Padanya

Abah Anang, seorang kakek penjual donat yang mendapatkan donasi dari netizen

GridFame.id - Wajah bahagia terlihat dari raut muka Kakek Anang, seorang penjual donat asal Bogor.

Tak mau mengemis, Kakek Anang (70) terbiasa berjualan donat dan tahu setiap hari di Jalan Surya Kencana, Gang Aut, dan Jalan Roda.

Tiap harinya, Anang berjalan kaki dari rumah untuk menjajakan dagangannya.

Ketika lelah berjalan, Anang pun terpaksa beristirahat di trotoar sembari menjajakan donatnya.

Baca Juga: Suaminya Gulung Tikar Akibat Pandemi Covid-19 hingga Tak Mampu Bayar Kontrakan, Ibu Hamil 9 Bulan Ini Terpaksa Tinggal di Pinggir Jalan

Dikutip dari TribunnewsBogor.com, kondisi Anang yang sudah tua membuat dirinya memiliki gangguan pengelihatan dan pendengaran.

Melihat kondisi Anang, salah seorang warga Bogor yang penggunakan Twitter dengan akun @elsyandiri membagikan kondisi Anang.

Elsya pun membagikan foto Anang dan menceritakan bahwa kakek tersebut hanya mendapatkan untung Rp 5 ribu hingga Rp 9 ribu per harinya.