Find Us On Social Media :

Ribuan Orang jadi Korban PHK Akibat Pandemi Corona, Melanie Subono Buat Gerakan Bagi Sembako Untuk Peringati Hari Buruh

Melanie Subono

GridFame.id - Hari ini, Jumat (1/05/2020) merupakan peringatan hari buruh atau yang biasa disebut dengan May Day.

May Day atau peringatan hari buruh pertama kali dilakukan pada tahun 1886.

Hingga saat ini, tanggal 1 Mei masih menjadi hari penghargaan bagi seluruh buruh di dunia.

Baca Juga: Walaupun Statusnya ODP, Melanie Subono Tetap Galang Dana Untuk Bantu Tim Medis, Dibikin Ngamuk Karena Hal Ini:'Kebangetan!'

Kondisi dunia yang seperti saat ini menambah pilunya peringatan hari buruh.

Sejumlah negara merasakan dampak besar dari adanya pandemi corona.

Bagi Indonesia sendiri, pandemi corona menyebabkan ribuan orang harus kehilangan pekerjaan (PHK).

Banyaknya kasus PHK karena corona ini juga menambah daftar panjang buruh di Indonesia.