Find Us On Social Media :

Beri Cashback 30% Untuk Pembelian BBM Non Subsidi, Pertamina Tuai Protes Karena Rumitnya Syarat yang Harus Dilakukan

Ilustrasi SPBU Pertamina. Kini beli bensin Pertamina bisa dapat cashback sampai 30 persen.

Vice President Communication Pertamina Fajriyah Usman menjelaskan bahwa program ini merupakan Program Loyalty yang diberikan Pertamina untuk masyarakat.

Namun ternyata pada pemberlakuannya menuai banyak protes lantaran rumitnya syarat yang diberikan.

Untuk mendapatkan cashback sebesar 30% ini, konsumen harus melakukan transaksi non tunai menggunakan LinkAja yang terhubung di aplikasi MyPertamina.

Baca Juga: Sebut WHO Harusnya Merasa Malu, Donald Trump Buka Bukti Corona Berasal dari China

Cashback akan diberikan berupa saldo LinkAja untuk setiap pembelian Dex Series (Pertamina DEX, Dexlite) dan Pertamax Series (Pertamax dan Pertamax Turbo).

Cashback sebesar 30% hanya akan diberikan untuk satu kali transaksi dalam satu hari, tidak berlaku kelipatan.

Promo itu awalnya juga hanya berlaku bagi 2.000 konsumen pertama setiap harinya selama masa berlaku mulai dari 27 April hingga 23 Mei 2020.

Namun baru-baru ini Fajriyah memberikan keterangan lebih lanjut mengenai perubahan aturan yang berlaku.