"Mohon maaf saya klarifikasi, foto yang beredar beliau di dalam peti itu hoaks. Coba di zoom itu bukan mas Didi. Dari pulang dari rumah sakit, disalatkan sampai berangkat ke pemakaman itu Islam," jelasnya.
"Hah kenapa kok ada orang bikin hoaks sampai segitunya?" ujar Deddy Corbuzier keheranan.
Gus Miftah juga mengungkapkan sisi religius Didi Kempot semasa hidupnya yang kerap minta didoakan.
"Padahal agama beliau jelas, kan kasihan keluarganya. Beliau muslim dan beberapa kali pengajian sama saya di pondok," tambahnya.
"Seandainya misalkan pun beliau non-muslim kalau meninggal ya udahlah jangan bahas itu dulu," timpal Deddy.
"Nah, kita doakan yang terbaiklah kenapa malah ributin ini, makanya saya cuma bilang tolong doa terbaik untuk beliau," tegas Gus Miftah.
Bersahabat dekat dengan Didi Kempot membuat Gus Miftah hafal betul tentang kehidupan sang maestro.
Karenanya ia tak ingin masalah ini berlarut dan meminta masyarakat untuk terus mendoakan Didi Kempot.