Find Us On Social Media :

Dibilang Paling Jelek Diantara Saudaranya yang Lain, Anak Mona Ratuliu: 'Apa-apaan?'

Anak Mona Ratuliu diejek jelek

GridFame.id - Selama ini yang namanya anak artis pasti akan mengikuti jejak orang tuanya.

Makanya tak heran bila banyak pemain sinetron sekarang ini adalah anak dari artis senior yang sudah dulu merambah dunia hiburan.

Tapi tak selamanya jadi anak artis itu enak, lo!

Baca Juga: Denada Bagikan Kabar Anaknya Setelah Ganti Nama: 'Kasihan Banget'

Tak jarang anak-anaknya juga terkena hujatan seperti artis lainnya.

Hal itulah yang menimpa anak dari Mona Ratuliu, Mima Shafa.

Ia tiba-tiba diejek jelek oleh seorang netizen tanpa tedeng aling-aling.

Sejak menikah dengan Indra Brasco pada tahun 2002, Mona Ratuliu sudah dikaruniai tiga orang anak.

Bahkan kini Mona Ratuliu tengah mengandung anak keempatnya.

Saat memerankan tokoh Poppy dalam sinetron Lupus Millenia, wajah Mona Ratuliu langsung mencuri perhatian karena kecantikannya.

Baca Juga: Sosok yang Tahu Luar Dalam Ini Ungkap Bagaimana Natasha Wilona Jadi Penghalang Antara Verrell Bramasta & Febby Rastanty: 'Saya Berani Sumpah!'

Hingga kini pun wajah cantiknya seolah tidak berubah.

Memiliki tiga orang anak tentu saja jadi berkah tersendiri bagi Mona dan Indra.

Namun sayangnya, jari jahat netizen juga tidak lepas dari anak-anaknya.

Mima si anak pertama tiba-tiba saja mengunggah tangkap layar pesan Direct Message dari seseorang yang mengatakannya jelek dan membandingkannya dengan dua saudara kandungnya yang lain!

Mima tidak membalasnya, namun menuliskan 'im not seeking for validations or anything but what the ffffff'.

(Aku tidak mencari pengakuan atau apapun tapi apa-apaan?!)

Baca Juga: Malu Cicilan Rumah 250 Jutanya Diumbar Sana-sini, Iis Dahlia Nyinyir Tuding Banyak yang Membencinya: 'Mau Ngejatuhin Gue Semuanya!'

Mima sendiri di akun Instagramnya banyak berbicara tentang insecurities atau rasa tidak percaya diri.

Hal itu dikarenakan ia sendiri memang memiliki beberapa kekurangan pada fisiknya dan sering mendapat ejekan yang membuatnya jadi tidak percaya diri.

Ia sendiri mengaku butuh waktu sampai ia bisa menerima kekurangannya dan tampil percaya diri apa adanya.

Baca Juga: Penjual Gudeg Bikin Petisi Bikin Monumen Didi Kempot di Stasiun Balapan, Wali Kota Solo: 'Tidak Usah Pakai Petisi!'

Makanya ia kini gencar berbagi tentang membangkitkan percaya diri melawan standar sosial tentang arti cantik itu sendiri.

Wah, gerakan yang sangat positif, nih!

Yuk, mulai cintai diri kita sendiri apa adanya!