Find Us On Social Media :

Mulai Berdamai dengan Corona, Jokowi Izinkan Masyarakat Kembali Beraktivitas hingga Fasilitas Umum dan Sekolah Akan Segera Dibuka, Begini Aturannya

Presiden Jokowi

GridPop.ID - Hampir 3 bulan sudah Indonesia menghadapi virus corona yang kian merajalela.

Terhitung sejak awal Maret 2020, Indonesia dinyatakan berperang dengan virus corona.

Sampai saat ini, sudah selama 2 bulan Indonesia kalang kabut mengatasi pandemi global ini.

Setelah berupaya sebaik mungkin, Presiden Joko Widodo mengatakan, beberapa ahli menyebut ada kemungkinan kasus pasien positif Covid-19 menurun angkanya.

Namun, ketika kasusnya sudah turun bukan berarti langsung landai atau langsung nol, melainkan masih bisa fluktuatif.

Baca Juga: Jadi Bulan-Bulan Karena Prank Sembako Sampah, Ferdian Paleka Justru Go Internasional, Beritanya Tersebar hingga Mancanegara

Presiden Joko Widodo sebelumnya mengatakan, pemerintah terus berupaya keras dan berharap puncak pandemi Covid-19 akan segera menurun.

Selama wabah masih terus ada, Jokowi meminta seluruh masyarakat untuk tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan.

"Artinya, sampai ditemukannya vaksin yang efektif, kita harus hidup berdamai dengan Covid-19 untuk beberapa waktu ke depan," katanya di Istana Merdeka, Jakarta, dalam video yang diunggah Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden pada Kamis (7/5/2020).

Deputi bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin menjelaskan maksud Presiden Joko Widodo yang mengajak masyarakat berdamai dengan Covid-19.